Kamis 21 Sep 2017 20:15 WIB

Syekh Ali Jaber: Ulama dan Umara Harus Bersatu

Rep: Ishha Haruma/ Red: Agung Sasongko
Syekh Ali Jaber (Kanan) saat meluncurkan buku
Syekh Ali Jaber (Kanan) saat meluncurkan buku "Cahaya dari Madinah" miliknya, Senin (24/3) pagi di Toko Buku Gramedia, Matraman, Jakarta Timur

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Syekh Ali Jaber mengajak seluruh umat Islam untuk bersatu menyikapi tantangan yang cukup berat di masa yang akan datang. Karenanya, ia juga mengajak umat untuk terus berdoa agar para ulama tetap teguh dan istiqomah dalam menyampaikan syiar Islam sesuai dengan Alquran dan Hadits.

Hal tersebut disampaikannya dalam zikir dan doa bersama menyambut Tahun Baru Islam 1439 H di lapangan Benteng Medan, Kamis (21/9). Kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi, Wali Kota Medan Tengku Dzulmi Eldin, Wakil Wali Kota Medan Akhyar Nasution, dan sejumlah pejabat lain. Dalam kesempatan itu, pemerintah juga memberikan sejumlah Alquran dengan huruf braille Arab untuk para difabel netra.

Ustaz yang kerap muncul di layar televisi ini pun mengingatkan agar para ulama tahu dengan posisinya dan selalu menjaga kemuliannya. Syekh Ali mengajak seluruh ulama untuk bersatu dengan umara atau pemerintah untuk selalu membahagiakan umat.

"Tugas ulama itu membawa umat untuk mendapatkan ridha Allah SWT, sedangkan tugas umara membawa umat untuk mendapatkan kebahagian dan kesejahteraan. Oleh karenanya ulama dan umara harus bersatu," ujar dia.

Syekh Ali Jaber pun menutup tausiahnya dengan doa. Suasana khusuk kembali menyelimuti umat Muslim yang tertunduk menengadahkan tangan. Dengan suara terbata-bata, Syekh Ali memimpin doa kepada Allah SWT. Sambil menangis, dia juga meminta agar ulama dan umara di Indonesia bersatu, termasuk kota Medan dan Sumut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement