Ahad 07 May 2017 11:00 WIB

Hijabers Community Day Sukses Digelar

Rep: Desy Susilawati/ Red: Ismail Lazarde
Pengunjung memilih kerudung di salah satu both yang digelar dalam Hijabers Community Day di Senayan City, Jakarta, Sabtu (5/5).
Foto: Republika/Desy Susilawati
Pengunjung memilih kerudung di salah satu both yang digelar dalam Hijabers Community Day di Senayan City, Jakarta, Sabtu (5/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hijabers Community suskes menyelenggarakan HC day di The Hall Senayan City. Acara tersebut merupakan agenda rutin tahunan yang menjadi ajang berkumpulnya Hijabers Community dari berbagai daerah juga masyarakat umum lainnya.

Ketua Hijabers Community Syifa Fauzia menjelaskan, tahun ini merupakan kali kelima mereka menyelenggarakan HC Day. Pada 2017 ini, mereka mengangkat tema The Great Full Project Give Back dengan acara sedekah. 

Dalam kegiatan tersebut, mereka mengadakan bazar dari brand modest wear dari brand-brand lokal. Ada brand Riamiranda, Kamiidea, Jenahara, Restu Anggraini, Zaskia Mecca, dan brand lainnya. Ada juga brand busana muslim anak-anak, Happyprincesshijab. Ada sekitar 90 tenant. Hampir setiap tenant memberikan promo diskon.

Misalnya brand Kamiidea yang memberikan diskon hingga 80 persen. Koleksi yang ditawarkan pun beragam. Ada busana atasan, bawahan, outer, dress, baju koko, dan lainnya.

Brand Manager Kamiidea, Deashi Damayanti menjelaskan pihak Kamiidea selalu mendukung kegiatan tersebut, bahkan sejak 2010 silam. "Kami selalu support event HC Day karena awal mulai dikenal Kamiidea dari sponsorin event ini. Tadinya sponsorin kerudung jadi booming. Itu sekitar tahun 2010," jelasnya saat ditemui dilokasi HC Day, Sabtu (6/5).

Selain ada bazar, lanjut Syifa, juga ada beragam talkshow, konsultasi, dakwah, workshop dan diakhiri dengan fashion show di malam hari. Acara digelar satu hari dari jam 10 pagi sampai jam 9 malam. 

Target pengunjung sekitar 5.000 orang dan dalam waktu setengah hari sudah lebih dari 2.500 orang. Mereka rela membeli tiket masuk seharga Rp 25 ribu per orang. Mereka juga mendapatkan goodie bag dan bisa ikut bazar serta talkshownya.

"HC Day ingin memberikan manfaat. Tidak hanya acara seru-seruan. Tapi juga punya manfaat saat datang ke acara itu,” tambah Syifa.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement