Selasa 28 Feb 2017 19:20 WIB

8 Negara Tujuan Wisata Halal Dunia

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Indira Rezkisari
Wisata balon udara di Cappadocia, Turki.
Foto: EPA
Wisata balon udara di Cappadocia, Turki.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Pariwisata halal global semakin bertumbuh. Penyebabnya adalah wisatawan Muslim yang cenderung memilih hotel, makanan, dan wisata pantai halal. Berikut delapan negara destinasi wisata halal yang bisa menjadi pilihan Anda seperti dilansir dari Arabian News.

Malaysia

Populasi Muslim: 60 persen

Malaysia disebut-sebut sebagai salah satu tujuan wisata halal paling ramah di dunia. Negara tersebut menawarkan berbagai sajian kuliner, situs peninggalan bersejarah, populasi multietnis, dan banyak hotel syariah.  Banyaknya resor dan pemandangan tropis hijau nan subur juga menjadi daya tarik yang membuat Malaysia menjadi salah satu tujuan paling dicintai untuk liburan keluarga. Beberapa tempat menarik yang sering dikunjungi antara lain Kuala Lumpur, Malaysia Borneo, Penang, Taman Negara, Cameron Highlands, Malaka, dan Langkawi.

Turki

Populasi Muslim: 98 persen

Budaya yang dinamis menjadikan Turki sebagai salah satu tujuan halal terbesar bagi  Muslim. Apalagi Turki memiliki destinasi bernuansa Eropa. Yang membanggakan, negara tersebut mempunyai situs warisan dunia dan sisa-sisa mulia kerajaan besar dari era lampau, serta budaya tradisional Muslim Turki. Beberapa tempat yang  paling sering dikunjungi di Turki antara lain Topkapi Palace, Selat Bosporus, Masjid Sultan Ahmet, Cappadocia, dan Anatolia.

Indonesia

Populasi Muslim: 87,2 persen

Keajaiban alam, atraksi bersejarah dan berlimpahnya fasilitas halal membuat Indonesia menjadi salah satu tempat terbaik untuk liburan keluarga Muslim. Indoesia memiliki kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 17.500 pulau tropis yang penuh dengan pantai pasir putih, air biru dan beragam lanskap. Beberapa kota di Indonesia yang paling dikunjungi wisatawan antara lain Jakarta, Yogyakarta, Bandung, dan Surabaya.

Maroko

Populasi Muslim: 99 persen

Maroko terkenal dengan budayanya yang unik di mana modernitas berpadu dengan tradisional. Makanan halal, masjid, dan penduduknya yang ramah membuat Maroko menjadi tujuan wisata halal yang sering dicari. Mengingat sebagian besar penduduknya beragama Islam, Maroko banyak menawarkan makanan lezat dan halal, serta resor dan hotel halal. Tempat yang sering dikunjungi di Maroko yakni Marrakech yang memiliki beberapa resor halal paling mewah. Ada juga Masjid Hassan II yang merupakan masjid terbesar kedua di dunia yang terletak di Casablanca.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement