REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Resimen mahasiswa (Menwa) Indonesia bekerjasama dengan Rumah Zakat mengadakan pengobatan gratis dengan tema "Kami Peduli, Kami Berbagi." Ini merupakan bentuk bakti nasional komando resimen mahasiswa Indonesia memperingati Hari Pahlawan 2016.
Kegiatan dilaksanakan di Aula Islamic Center Jakarta Utara, Selasa (8/11), termasuk penyuluhan kesehatan tentang PHBS (pola hidup bersih dan sehat). Warga diakrabkan dengan cuci tangan bersih, buang sampah pada tempatnya, olahraga teratur, tidak merokok dan memberantas jentik nyamuk.
"Antusias masyarakat sangat baik, ke depan mudah-mudahanan bisa berkerjasama lagi," kata Zubaidi dari resimen mahasiswa Indonesia.
Masyarakat sangat antusias menyimak penyuluhan dari dokter, terbukti dengan banyaknya pertanyaan di sampaikan terkait kesehatan sehari-hari. Proses pengobatan gratis diberikan kepada masyarakat, sekaligus pemeriksaan kesehatan ke dokter dan pengambilan obat kepada 75 penerima manfaat.
Sementara, Branch Manager Rumah Zakat Jakarta Nur Lutfiyana, berharap bisa terus menjalin sinergi, yang bisa diwujudkan dengan memberikan pengobatan gratis. Ia mengungkapkan, langkah ini setidaknya bisa memberikan kebahagiaan kepada masyarakat Jakarta agar bisa tetap sehat dan bugar.
"Semoga keberadaan Rumah Zakat akan membawa kebermanfaatan di manapun, dan berlimpah kebaikan didunia dan akhirat," ujar Lutfiyana.