Senin 11 Jan 2016 10:23 WIB

Isi Reses, Hidayat Gelar Kompetisi Futsal dan Hadiri Peringatan Maulid Nabi SAW

Rep: maman sudiaman/ Red: Damanhuri Zuhri
Hidayat Nur Wahid
Foto: Dok: MPR
Hidayat Nur Wahid

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mengisi reses masa persidangan II tahun 2015-2016, Hidayat Nur Wahid menggelar Kompetisi Futsal antar kampus se-Jakarta Selatan HNW Cup, Ahad (10/1). Usai membuka kompetisi futsal, Hidayat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Kompetisi Futsal antar kampus se-Jakarta Selatan digelar di Samba Futsal, Jalan Tentara Pelajar, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Hidayat membuka kompetisi dengan melesakkan bola ke gawang yang dijaga penjaga gawang. Hidayat juga menyerahkan piala secara simbolis kepada ketua panitia.

Kompetisi Futsal diikuti sejumlah tim futsal dari berbagi kampus di wilayah Jakarta Selatan. Menurut Hidayat, reses adalah kesempatan untuk menyapa para konstituen di daerah pemilihan (Dapil) seorang anggota dewan.

Hidayat Nur Wahid sendiri terpilih melalui Dapil II DKI Jakarta yang meliputi Jakarta Selatan, Jakarta Pusat dan Luar Negeri.

"Ada banyak sarana untuk menyapa konstituen. Olahraga adalah salah satunya. Selain menggelar kompetisi futsal HNW Cup, beberapa hari lalu juga diadakan pertandingan bulutangkis HNW Cup," tutur Hidayat yang juga Wakil Ketua MPR ini.

Dalam sambutannya saat membuka kompetisi, Hidayat meminta mahasiswa untuk selalu optimistis dalam menghadapi dinamika kehidupan berbangsa. Mahasiswa diminta jangan pernah kehilangan harapan.

"Yang terpenting, selalulah lakukan yang terbaik di posisi Anda saat ini. Karena ini akan jadi tabungan kebaikan hingga Anda kelak menjadi individu-individu yang memiliki peran penting bagi negeri ini," pesannya.

Usai membuka kompetisi futsal, Hidayat yang juga anggota Komisi VIII DPR RI ini menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jami Al Munawar di Pancoran, Jakarta Selatan. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dihadiri para habaib, alim ulama dan ribuan jamaah.

Di hadapan jamaah, Hidayat juga mengingatkan pentingnya umat Islam berperan mengatasi sejumlah kedaruratan di Indonesia. Menurut Hidayat, Indonesia kini dikepung sejumlah kedaruratan moral seperti darurat narkoba hingga darurat kekerasan terhadap perempuan dan anak.

"Momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini mengingatkan kita untuk meneladani Nabi Muhammad SAW dalam memperbaiki moral umat," ujar Hidayat.

Maman Sudiaman

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement