Kamis 19 Nov 2015 12:51 WIB

Bursa Calon Ketum Persis Masih Sepi

Rep: c 16/ Red: Indah Wulandari
Ketua Umum Persatuan Islam (Persis), Prof.Dr.H. Maman Abdurrahman, MA
Foto: ROL/Sadly Rachman
Ketua Umum Persatuan Islam (Persis), Prof.Dr.H. Maman Abdurrahman, MA

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Bursa calon ketua umum Persatuan Islam (Persis) belum mengerucut pada nama-nama tertentu.

Terkait calon ketua umum pengganti dirinya, Maman Abdurrahman mengatakan, sudah ada banyak nama yang muncul. Namun, Maman belum bisa menyebutkan nama-nama tersebut.

Maman mengaku dikabarkan akan dicalonkan kembali. "Saya tidak terlalu antusias karena ada banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Tapi kalau umat mempercayakan, insya Allah dijalankan," kata Maman, Kamis (19/11).

Untuk teknis pemilihan ketua umum sendiri, Maman belum mengetahui akan memakai sistem pemilihan yang seperti apa. Namun, ia menganjurkan untuk memakai sistem syuro. Yaitu, pemilihan ketua umum dengan cara penunjukan oleh tim formatur yang terdiri dari pimpinan pengurus Persis di 17 wilayah di Indonesia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement