Sabtu 07 Mar 2015 20:52 WIB

'Orang Tua Muslim Harus Didik Anak sebagai Hamba Allah'

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Indah Wulandari
Gentle parenting mengajak orang tua mengasuh anak tanpa hukuman dan pujian.
Foto: Wihdan Hidayat/Republika
Gentle parenting mengajak orang tua mengasuh anak tanpa hukuman dan pujian.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA—Pengaruh eksternal membentuk kejiwaan anak cukup besar. Penanaman diri sebagai hamba Allah harus diajarkan para orang tua Muslim.

“Ibu harus bisa mendidik dan mengarahkan anak-anaknya agar memahami hakekat dirinya sebagai hamba Allah,” terang  Ketua Bidang Pengembangan Organisasi PP Persaudaraan Muslimah (Salimah) Siti Faizah, Sabtu (7/3).

Pendidikan tersebut bisa menanamkan rasa tanggung jawab besar di jiwa anak. Faizah pun menegaskan, seorang anak laki-laki harus dididik dan dipersiapkan sebagai pemimpin rumah tangga sejak dini. Caranya, imbuh Faizah, dengan mengarahkan anak laki-laki bermain dengan anak laki-laki.

Misalnya, mereka diberi mobil-mobilan maupun permainan lain yang mendorong keberanian mereka. Selain itu, ujar Faizah, anak laki-laki juga harus didorong untuk berani bertanggung jawab. Laki-laki dipersiapkan menjadi suami yang menyayangi dan melindungi istri dan anak-anaknya.

“Tugas mendidik anak ini, juga menjadi tugas seorang ayah. Anak laki-laki membutuhkan kehadiran ayahnya sebagai cermin dan teladan sebagai laki-laki yang bertanggung jawab,” tegas Faizah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement