Ahad 25 Jan 2015 11:55 WIB

Standar Pengelolaan Zakat Internasional Coba Diseragamkan

Zakat
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Zakat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) sedang menyiapkan standar pengelolaan zakat internasional yang dikerjakan dengan sejumlah negara asing. "Sejumlah diskusi telah dilakukan Baznas dengan beberapa negara untuk membahas standar pengelolaan zakat secara internasional," kata Direktur Pelaksana Badan Amil Zakat Nasional Teten Kustiawan di Jakarta, Sabtu kemarin.

Ia menjelaskan pembahasan terkait pengelolaan zakat internasional telah dua kali diikuti negara-negara yang berasal dari Asia, Eropa, dan Afrika, dimana dalam diskusi tersebut muncul beberapa rencana penyeragaman aturan mengenai zakat. Teten mengatakan penyeragaman pengelolaan zakat tersebut akan dilakukan pada beberapa aspek yang berkaitan dengan lembaga serta pengelola zakat.

Menurut dia, pertemuan terakhir yang dilaksanakan di Jeddah dan dihadiri delapan negara tersebut merumuskan mengenai kualifikasi standar lembaga pengelola zakat yang diakui dunia. Selain itu, terdapat juga usulan-usulan terkait penyeragaman kompetensi sumber daya manusia yang dibutuhkan lembaga zakat untuk mengatur pengumpulan dan penyaluran zakat di masing-masing negara.

"Dua hal tersebut rencananya diatur dengan standar internasional, sehingga ketika orang membahas amil zakat sudah tergambar dia bekerja dimana dan kompetensinya seperti apa," ujar Teten.

Menurut dia, pembahasan yang dilakukan sejumlah negara ini ditargetkan selesai dalam dua tahun, sehingga masih ada kesempatan beberapa perubahan dalam pertemuan selanjutnya terjadi.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement