Senin 13 Oct 2014 10:11 WIB

Astagfirullah..Warga Idaho Buang Alquran ke Tempat Sampah

Mushaf Alquran
Foto: Antara/Eric Ireng
Mushaf Alquran

REPUBLIKA.CO.ID, POCATELLO -- Ratusan Alquran dibuang ke tempat sampah di Pocatello. Insiden mengejutkan ini memicu kemarahan umat Islam dan kalangan non-Muslim di negara bagian, Idaho.

"Total 200 Alquran terbuang bersama dengan dokumen organisasi," ucap Amin Alhamhie, Direktur Masyarakat Islam Idaho Selatan, seperti dilansir Onislam.net, Senin (13/10). Menurut Amin, ratusan Alquran ini merupakan bagian dari perjalanan dakwah Muslim Idaho selama 25 tahun.

Amin menjelaskan insiden ini bermula ketika umat Islam memutuskan pindah dari lokasi yang telah ditempati selama 25 tahun. Pemiliknya lalu membuang Alquran, kotak berisi dokumen dan rak-rak yang terpajang.

Pemilik rumah, Elain Budge mengaku tidak tahu ada Alquran di lemari yang belum dipindahkan komunitas Muslim. "Saya hanya mencoba untuk mengosongkan. Mengapa mereka tidak mengambil barang-barang mereka sebelum pergi," kata dia.

Sekjen Masyarakat Islam Idaho Selatan, Daniel Hummel mengatakan, umat Islam selama menggunakan rumah tersebut selalu menjaga hubungan baik dengan pemilik, "Sampai sekarang hubungan kami masih baik," ucapnya.

Kepolisian Idaho yang menangani insiden ini menyatakan pihaknya akan melihat apakah insiden itu terjadi dikala masih kontrak berlaku atau sudah habis masa kontrak. Bila masih berlaku masa kontrak, maka insiden itu bisa dibawa ke ranah pengadilan. "Jika sudah habis masa kontrak maka itu hak pemilik untuk melakukan hal yang diperlukan," ucap Letnan Polisi Jim McCoy.

Yang disayangkan komunitas Muslim, Alquran itu tidak bisa diambil kembali sampai penyelidikan selesai. Namun, mahasiswa Muslim Idaho State University berinisiatif akan mengambil Alquran itu.

Sementara itu, Jemaat United Church of Christ, Jennifer Seaich mengucapkan rasa keprihatinan atas insiden itu. "Sebagai Kristen, ketika Anda mendengar Alkitab dibuang ke tempat sampah itu sangat menyakitkan," ucapnya.

"Kami bersimpati kepada umat Islam dan siap membantu apabila dibutuhkan," tambahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement