Kamis 29 May 2014 06:36 WIB

Pesan Aa Gym pada TKW di Dubai

Aa Gym
Foto: profil.web.id
Aa Gym

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- K.H. Abdullah Gymnastiar, atau lebih dikenal sebagai AA Gym, menyampaikan tausiah dan pesan kepada para TKW di penampungan sementara KJRI Dubai, dalam acara pengajian KJRI Dubai, baru baru ini.

Acara ini merupakan hasil kerja sama KJRI Dubai dengan Indonesian Muslim Association (IMA)-Dubai, demikian Konsul Fungsi Pensosbud KJRI Dubai, Adiguna Wijaya, Kamis (29/5).

Dikatakannya tausiah Aa Gym bertema "Menggapai hidup yang berkah dunia dan akhirat", juga disampaikan pesan-pesan mengenai keikhlasan, tawakal, kesabaran dan ikhtiar serta anjuran bagaimana sebaiknya menyikapi masalah kehidupan yang dihadapi agar kehidupan menjadi penuh berkah di dunia dan di akhirat.

Kehadiran AA Gym menyampaikan tausiah dihadapan tenaga kerja wanita yang saat ini berada di penampungan sementara KJRI Dubai telah membawa kebahagiaan tersendiri bagi para TKW yang tidak hanya dapat memperoleh pembekalan pandangan keagamaan, tetapi juga bertemu dan berdialog langsung dengan AA Gym yang selama ini hanya dikenal melalui media massa di Indonesia.

Kegiatan pengajian KJRI Dubai merupakan salah satu hasil dari upaya KJRI Dubai untuk menggerakkan partisipasi kelompok masyarakat di wilayah kerja KJRI Dubai agar peduli terhadap kondisi sesama warga Indonesia di Dubai dan Emirat lainnya.

Adiguna Wijaya mengatakan kehadiran AA Gym di Dubai atas undangan IMA-Dubai yang mengadakan pengajian umum di bulan Mei bagi komunitas muslim Indonesia di PEA.

Acara pengajian yang dilaksanakan di salah satu gedung pusat pengajaran Islam di Dubai ini dihadiri ratusan hadirin WNI yang datang tidak hanya dari wilayah Dubai dan sekitarnya, tetapi juga dari berbagai Emirat lainnya di PEA.

Aa Gym dikenal luas di Indonesia sebagai seorang pendakwah serta penulis buku yang juga menjadi pendiri Pondok Pesantren Darut Tauhid di Bandung. Dakwah yang disampaikan AA Gym selama ini seputar pesan-pesan mengenai pengendalian diri, hati nurani, toleransi dan keteguhan iman.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement