Rabu 26 Mar 2014 13:47 WIB

Tokyo Camii Paduan Puncak Arsitektur Islam (2)

Tokyo Camii atau Masjid Tokyo di Jepang.
Foto: Frmtr.com
Tokyo Camii atau Masjid Tokyo di Jepang.

Oleh: Mohammad Akbar

Bentuk menara dari masjid ini rupanya dipengaruhi pula oleh gaya arsitektur Mamluk dan Turki Usmani. Gaya Mamluk ini menjadi representasi dari Dinasti Islam Mamluk yang pernah berkuasa di Mesir dan Suriah sepanjang abad ke-13.

Gaya Mamluk ini salah satunya dapat terlihat pada bagian balkon yang ada di menara. Pada bagian tersebut dihiasi dengan ornamen muqarnas atau bentuk semacam stalaktit yang berbentuk ruang segitiga.

Lalu di atas balkon, hadir bangunan berbentuk silinder yang kerap menghiasi masjid di Turki. Tampilan semacam itu menjadi salah satu ciri dari kejayaan seni arsitektur Turki Usmani.

Sementara itu, di bagian selasar masjid dihiasi pula dengan lori-lori yang beratap melengkung. Lengkungan itu sekaligus menjadi penghias bagi tampilan muka masjid. Lori-lori ini berfungsi sebagai penaung. Sedangkan, pada bagian langit lori ini dihadirkan pula bentuk cekungan. Pada bagian dasarnya dihiasi oleh bentuk-bentuk gigi.

Kuning putih

Untuk memasuki bagian dalam, kita akan bisa menemukan daun pintu yang dihiasi oleh motif geometris. Keanggunan daun pintu ini dihiasi pula oleh ukiran yang cukup apik. Pada bagian atas daun pintu ini tertulis pula huruf Arab yang bertuliskan “bismillah”.

Kemegahan dan keindahan masjid ini semakin terasa paripurna saat memasuki bagian dalamnya. Melongok ke bagian kubah, mata kita akan dibuat berbinar-binar dengan racikan warna yang begitu cerah. Tampilan interior semacam ini semakin jelas memperlihatkan adanya adopsi dari gaya masjid Turki.

Di bawah kubah, menjuntai sebuah lampu kristal yang menggantung pada sebuah rantai. Saat menyala, lampu kristal ini semakin menghidupkan warna-warna cerah yang ada di sekitar interior.

Kaligrafi bertulis huruf Arab hampir mengisi setiap sudut ruang interior masjid ini. Di bagian tembok pilar hingga di bagian kubah semuanya tersaji.

Bagian mihrab pada masjid ini terlihat begitu anggun. Pilihan warna kuning emas menghiasi dua pilar yang ada di bagian ini.

Mihrab masjid ini sesungguhnya tidak terlalu besar, namun pilihan warna kuning-putih dengan bagian tengahnya berbentuk cekung membuatnya cukup indah dipandang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement