Ahad 02 Mar 2014 22:32 WIB

Alex Noerdin Hadiri Haul Imam Pertama Masjid Ba'alawi Singapura

Rep: maspril aries/ Red: Muhammad Hafil
Alex Noerdin
Foto: ROL/Fafa
Alex Noerdin

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG --- Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin akhir pekan lalu mendapat undangan menghadiri haul Al-Habib Muhammad bin Salim bin Ahmad bin Hasan al-Attas pendiri dan imam pertama Masjid Ba'alawi, Singapura.

Kepala Biro Humas Pemerintah Provinsi Sumsel Irene Camelyn menjelaskan, Gubernur Alex Noerdin hadir bersama tokoh ulama dunia diantaranya Habib Umar Aljailani dari Mekkah, Saudi Arabia, Sheikh Mohammed Ibrrahim Abdul Baith dari Kairo, Mesir, Muhammad Ali bin Muhammad Hassan dari Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Habib Ali Zainal Abidin Alhamid dari Malaysia dan ulama dari Indonesia Quraish Shihab.

“Gubernur Sumsel hadir pada haul tersebut bersama Asisten Sekretaris Daerah Ahmad Najib, Kepala Biro Keserjahteraan Rakyat Richard Cahyadi dan ulama Sumsel KH Usman Said, Saim Marhadan dan Achmad Nasuchi,” kata Irene Camelyn, Ahad (2/3).

Acara haul dipusatkan di Masjid Ba'alawi yang berada di kawasan Bukit Timah tersebut berlangsung sejak usai shalat Ashar sampai shalat Isya tersebut diisi dengan pembacaan riwayat singkat Habib Muhammad bin Salim Alattas dilanjutkan pembacaan surat Yasin dan pembacaan bardzanji dipimpin bergantian oleh para ulama yang hadir.

Pada kesempatan itu, tokoh ulama Singapura Habib Hassan Alattas menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Gubernur Sumsel Alex Noerdin yang telah memenuhi undangan haul Al-Habib Muhammad bin Salim bin Ahmad bin Hasan al-Attas.

“Hal ini perlu ditiru pejabat negara lain dengan selalu selalu menjunjung ukhwah Islamiah serta memperkokoh tali silaturahmi sesama umat Islam dimana pun berada,” katanya.

Sementara itu Gubernur Alex Noerdin di depan para tokoh ulama dari manca negara tersebut menyampaikan pentingnya menghadiri acara seperti haul Al-Habib Muhammad bin Salim bin Ahmad bin Hasan al-Attas guna mengingat kembali perjuangan ulama terdahulu yang selalu berjuang tanpa pamrih untuk menyebarkan agama Islam bagi kehidupan manusia.

Dalam kesempatan itu Alex Noerdin juga menjelaskan program Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan yang terkait dengan syiar Islam kepada tokoh- tokoh Islam dunia bahwa Sumatera Selatan saat ini tengah merealisasikan pembangunan Masjid Raya Sriwijaya dan Islamic Center yang berlokasi di kawasan Jakabaring. “Di situ juga akan dibangun musim yang menggambarkan penyebaran dan kejayaan Islam,” ujarnya.

“Sumatera Selatan juga pada 2013 telah menjadi tempat pelaksanaan pesta olahraga negara-negara Islam se-dunia atau Islamic Solidarity Games yang juga dihadiri Presiden ISSF Pangeran Nawaf Syarif Ibnu Saud.  Dan sebelumnya Sumatera Selatan menjadi tempat penyelenggaraan Konferensi Parlemen Negara Negara Islam Dunia,” kata Gubernur Alex Noerdin.

Haul Al-Habib Muhammad bin Salim bin Ahmad bin Hasan al-Attas merupakan acara memperingati pendiri dan imam pertama Masjid Ba – Alawi. Masjid ini dibangun di atas sebidang tanah wakaf Syaikh Abu Bakar bin Muhammad al- Shibli. Masjid Ba - Alawi dibuka secara resmi Selasa , 19 Zulhijjah 1327 ( 9 September 1952 ). 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement