Ahad 26 Jan 2014 16:18 WIB

JK: Makin Mewah Masjid, Makin Kacau Sound System-nya

Jusuf Kalla
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Jusuf Kalla

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla mengatakan makin mewah masjid makin kacau bunyi pengeras suara (sound system) nya karena masjid mewah biasa dibalut marmer dan dinding kaca tanpa dilengkapi sistem akustik yang baik.

Jusuf Kalla (JK) mengemukakan hal itu melalui pers rilis yang disampaikan media officer-nya, Husain Abdullah di Makassar, Minggu. Jusuf Kalla dan kawan karibnya yang juga seorang ulama Islam Quraish Shihab Minggu siang mengunjungi Masjid Al Barakah Jeruk Purut Jakarta Selatan yang telah ditata pengeras suara-nya.

Perbaikan ini menelan biaya Rp 75 juta rupiah sebab banyak kesalahan penataan pengeras suaranya dan sistem akustik yang perlu dibenahi. JK mengungkapkan sebelumnya masjid ini hanya 20 persen kedengaran dengan baik audio-nya sehingga khotbah tidak sepenuhnya didengar dengan baik oleh jamaah.

"Rugi sekali kalau yang ceramah baik tapi pesannya tak sampai karena jeleknya 'sound system'. Bayangkan kalau yang ceramah Quraish Sihab, tapi tidak bisa didengar dengan baik. Betapa ruginya," kata JK.

Ada beberapa cara menata pengeras suara tersebut diantaranya cukup mengubah ketak "loud speaker" menjadi satu arah sehingga murah biayanya, karena tetap menggunakan perangkat yang sudah tersedia. Berkait-kelindan dengan ini, penataan "sound system" masjid ini kini telah resmi menjadi tugas mobil unit pemeliharaan DMI yang diluncurkan pada hari yang sama dan telah mulai berkeliling melakukan perbaikan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement