Rabu 19 Jun 2013 21:39 WIB

Ini kriteria jamaah calon haji yang akan terpotong

Rep: Yeyen Rostiyani/ Red: Dewi Mardiani
Jamaah calhaj lanjut usia
Foto: Antara
Jamaah calhaj lanjut usia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Anggito Abimanyu menyebutkan, lansia termasuk di antara jamaah calon haji (calhaj) yang mungkin terpotong akibat pembatasan quota haji 2013.

Kriteria lainnya adalah calhaj yang menggunakan kursi roda. Sedangkan pemilihan terhadap calhaj yang terpotong adalah berdasarkan urutan di masing-masing provinsi. "Calhaj yang nantinya terpotong, akan diprioritaskan berangkat haji pada 2014. Mereka tidak akan dikenai biaya tambahan jika nanti misalnya akan ada kenaikan biaya pada 2014," kata Anggito pada Rabu (19/6) malam.

Menurut Anggito, kriteria tersebut ditetapkan dengan mempertimbangkan keselamatan dan keamanan di Masjidil Haram yang saat ini sedang direnovasi. Akibat renovasi tersebut, tawaf akan menumpuk di lantai 1 karena lantai e dan 3 tidak dapat dipergunakan.

Kondisi tersebut, kata Anggito, akan mempersulit pengguna kursi roda dan tongkat untuk bergerak. Hal ini diperburuk dengan kondisi cuaca yang diperkirakan akan mencapai 45-53 derajat celsius.

Pemotongan kuota yang jumlahnya sekitar 42.200 calhaj ini dilakukan secara mendadak oleh Saudi dan tidak ada proses konsultasi sebelumnya. Dengan pemotongan ini potensi kerugian Indonesia diperkirakan mencapai Rp 800 miliar. Biaya tersebut untuk menutupi sejumlah pembatalan, misalnya sewa pesawat.

Namun, ia menjamin bahwa saat ini tdiplomasi dilakukan menyeluruh. Pemerintah, kata Anggito, juga melancarkan strategi "take and give". Salah satu strateginya adalah mengupayakan kompensasi agar quota dinaikkan menjadi 120 persen pada 2014.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement