Selasa 11 Jun 2013 12:38 WIB

Lima Tokoh Muslim Paling Berpengaruh untuk Inggris

Rep: Agung Sasongko/ Red: Fernan Rahadi
Maajid Nawaz
Foto: bbc.co.uk
Maajid Nawaz

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Peningkatan ekskalasi serangan Islamofobia memicu keprihatinan Muslim Inggris.

LSM Watchdog Faith Matters melaporkan telah menerima 50 panggilan telepon insiden serangan Islamofobia. Situasi ini melupakan sumbangsih umat Islam terhadap dinamisasi masyarakat Inggris.

Mereka manfaatkan posisinya sebagai olahragawan, politikus dan hiburan untuk mempromosikan ajaran Islam yang damai. Mereka juga mengharumkan nama Inggris melalui kemampuan yang dimilikinya.

Seperti dikutip Kettlemag, Selasa (11/6), berikut ini sejumlah tokoh Muslim yang memberikan sumbangsihnya terhadap masyarakat Inggris:

1) Maajid Nawaz

Mantan tahanan politik yang kini menjadi Ketua Quailliam. Ia merupakan pencetus perlawanan terhadap ekstremisme. Beberapa tulisannya tentang ekstremis telah dipublikasikan di beberapa surat kabar terkemuka dunia. Ia juga kerap diundang berbicara di berbagai event internasional.

2) James Caan

Pengusaha yang gemar membantu perbaikan pendidikan kalangan Muslim dan masyarakat Inggris. Ia juga mempromosikan kewirausahaan sebagai jalan keluar dari kesulitan ekonomi.

3) Amir Khan

ia seorang petinju terbaik yang dimiliki Inggris. Selama menjalani karir profesionalnya, ia berhasil mencapai rekor hanya tiga kali kalah dari 31 pertandingan. Tak lupa kacang pada kulitnya, ia pun banyak membantu kalangan Muslim dan mempromosikan ajaran Islam dimana ia bertanding.

4) Shazia Mirza

Komedian tersukses ini mampu memanfaatkan kemampuannya itu untuk mempromosikan ajaran Islam. Terakhir, ia masuk dalam daftar 20 perempuan tersukses di Inggris.

5) Mishal Husain

Ia seorang jurnalis BBC. Saat ini, ia menjadi jurnalis Muslim paling menonjol di Inggris.

6) Baroness Warsi

Terkenal dengan sikap tegasnya pada masalah ekstrimis. Karena sikap tegasnya itu, ia begitu dihormati dan menjadi perempuan Muslim paling berpengaruh di Inggris. Ia juga bekerja keras menjembatani Muslim dan masyarakat Inggris.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement