REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Prof Dr KH Ali Mustafa Yaqub MA, Selasa (20/3) bertolak ke Aljazair guna menghadiri pertemuan ulama se-Dunia. Kegiatan yang akan berlangsung hingga 30 Maret tersebut bakal dihadiri ulama dari berbagai negara di seluruh dunia.
''Insya Allah malam ini saya akan bertolak ke Aljazair guna menghadiri Multaqa al Ulama ad-Dauly (Konferensi Ulama se-Dunia, red),'' ujar KH Ali Yaqub kepada Republika, Selasa (20/3).
Prof Ali Yaqub menjadi satu-satunya ulama Indonesia yang diundang menghadiri Konferensi Ulama se-Dunia tersebut.
''Yang diundang dari Indonesia, tampaknya hanya saya sendiri. Saya sudah cek ke Kedutaan Aljazair di Jakarta, siapa tahu ada kawan dalam perjalanan ke Aljazair,'' katanya. ''Menurut mereka, hanya saya sendiri yang akan berangkat ke sana. Karenanya, saya mohon doa restu dari umat Islam seluruh Indonesia, mudah-mudahan apa yang akan saya sampaikan dalam konferensi tersebut dapat mencerminkan Islam di Indonesia.''
Ulama yang dikenal pakar hadis dan pendiri sekaligus pengasuh Pesantren Luhur Hadis Darussunnah Ciputat ini lebih lanjut mengungkapkan, tema yang diangkat dalam konferensi ulama se-dunia tersebut adalah soal 'Ijtihad dan Reformasi menurut Perspektif Ulama'.