Selasa 22 Aug 2017 18:00 WIB

Keistimewaan Masjid An-Nilin Sudan

Rep: Hasanul Rizqa/ Red: Agung Sasongko
Masjid An-Nillin, Sudan.
Foto: Wikipedia
Masjid An-Nillin, Sudan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warna kubah Masjid Raya an-Nilin adalah cokelat muda, sedangkan dinding temboknya krem cerah. Di pucuk kubah ini terdapat bentuk bulan sabit yang terbuat dari besi ringan.

Bagian interior Masjid Raya an-Nilin sungguh menawan. Cakupan kubah raksasa membuat seisi masjid tersebut terasa lapang. Permukaan bagian dalam kubah tersebut memuat motif-motif geografis segi delapan, bintang segi lima, dan bintang bersudut 12 yang tampak teranyam satu sama lain. Dominasi warna cokelat masih tampak, tetapi itu dengan selang-seling hijau, biru, dan merah.

Besarnya kubah tidak membuat bagian dalam Masjid Raya an-Nilin gelap. Alih-alih begitu, sinar matahari dapat dengan mudah masuk dan menerangi seisi ruangan. Sinarnya menembus kaca jendela yang terletak pada dinding sekeliling masjid ini. Adapun pada malam hari, sumber cahaya ruangan ini adalah lampu-lampu putih yang menempel di antara setiap birai jendela.

Dinding interior Masjid Raya an- Nilin di lapisi plasteran yang bercorak floris, tetapi warnanya mengikuti dominasi cokelat pada kubah. Di bagian depan dan menempel pada dinding, pihak pengelola menaruh sejumlah pendingin ruangan untuk menyejukkan para jamaah. Lantai ruangan shalat merupakan sajadah berwarna hijau yang terhampar merata.

Bagian mihrab menjorok ke arah dalam. Agak berbeda dengan warna keseluruhan interior masjid ini, mihrab itu didominasi putih. Di atasnya terdapat tempat untuk khatib atau imam menyampaikan ceramah kepada khalayak.

Satu lagi yang cukup istimewa dari Masjid Raya an-Nilin, yaitu menara. Letaknya agak berjauhan dari bangunan utama masjid ini. Bentuknya silindris di bagian paling bawah, tetapi begitu mendekati pucuknya permukaannya berjarang-jarang. Sama seperti kubah raksasa tersebut, menara ini berujung pada bentuk bulan sabit yang kilap.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement