Kamis 28 Apr 2016 11:22 WIB

Pesan Khusus Ali Mustafa Yaqub Dijawab Insya Allah oleh Obama

Barack Obama dan istri bersama Imam Masjid Istiqlal, Ali Mustafa Yakub
Barack Obama dan istri bersama Imam Masjid Istiqlal, Ali Mustafa Yakub

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekitar lima tahun lalu, tepatnya pada Rabu, 10 November 2010, Presiden Barack Obama dan istrinya, Michelle Obama mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta. Kedatangan Obama dan Ibu Negara itu disambut hangat oleh imam besar Masjid Istiqlal saat itu, KH Ali Mustafa Yaqub, yang meninggal dunia pada Kamis (28/4) pagi.

Ada sejumlah cerita menarik dari kunjungan 25 menit kunjungan Presiden Obama ke Istiqlal. Seusai berkeliling Masjid Istiqlal dengan ditemani almarhum Kiai Mustafa, Presiden Obama dijamu di ruangan VIP masjid.

Di atas meja kecil depan ruangan VIP, Obama menulis secarik surat dengan tangan kirinya tentang kesan dan pesannya terhadap Istiqlal dan Islam.

Salah satu kesan dalam suratnya itu adalah harapan dia bahwa kedatangannya ke Istiqlal dapat memberikan pemahaman hidup yang harmonis di setiap negara yang penduduknya saling berbeda keyakinan. Surat tersebut lalu ditandatangani Obama dan istri, Michelle Obama.

"I am honored to have had an opportunity to visit this magnificent mosque, which stands as a symbol of the role of Islam in guiding the lines of millions of Indonesians. I hope my visits promotes greater understanding between peoples of different countries and different faith for we are all children of God."

(Saya merasa terhormat memiliki kesempatan untuk mengunjungi masjid yang mengagumkan, yang berdiri sebagai simbol peran Islam dalam membimbing jutaan rakyat Indonesia. Saya berharap kunjungan saya mendorong pemahaman yang lebih besar antara masyarakat dari berbagai negara dan iman yang berbeda untuk kita semua sebagai putra-putra Tuhan).

(Baca Juga: Innalillah, Mantan Imam Besar Masjid Istiqlal, Ali Mustafa Yaqub Wafat)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement