REPUBLIKA.CO.ID,MAKKAH -- Lebih dari 20 juta jamaah haji dan pengunjung Masjidil Haram telah menikmati berbagai layanan canggih yang disediakan Otoritas Umum untuk Perawatan Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi selama tahun 1446 Hijriyah. Layanan tersebut menjadi bagian dari komitmen Kerajaan Arab Saudi dalam memberikan pelayanan terbaik sepanjang masa kepada para tamu Allah.
Dilansir dari laporan terbaru Saudigazette, Rabu (9/7/2025), otoritas mencatat lebih dari 17 juta jamaah memanfaatkan layanan panduan arah di Masjidil Haram. Sementara itu, sekitar 3,28 juta jamaah menikmati kenyamanan transportasi menggunakan layanan kereta di kawasan suci tersebut.
Tak hanya itu, lebih dari 227 ribu jamaah menggunakan fasilitas penyimpanan barang bawaan, sedangkan 525 ribu peziarah mendapatkan layanan khusus untuk Tahallul.
Otoritas juga mencatat distribusi lebih dari 3,66 juta botol air Zamzam kepada para jamaah, memastikan kebutuhan air suci tetap tercukupi selama musim ziarah.
Demi menjaga kebersihan dan kenyamanan, lebih dari 9.700 ton sampah telah disingkirkan dari area Masjidil Haram dan sekitarnya. Langkah ini menjadi bagian dari upaya intensif menjaga kesucian dan kebersihan kawasan yang menjadi pusat ibadah umat Islam dari seluruh dunia.
Pihak otoritas menegaskan kembali komitmennya untuk terus meningkatkan standar pelayanan, sesuai dengan visi Kerajaan Saudi dalam melayani peziarah dan pengunjung Dua Masjid Suci.