REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng Jombang KH Abdul Hakim Mahfudz atau lebih akrab dipanggil Gus Kikin memberikan klarifikasi terkait beredarnya berita deklarasi dukungan yang mengatasnamakan Pesantren Tebuireng terhadap Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Gus Kikin menyampaikam Pesantren Tebuireng merasa periu menyampaikan beberapa klarifikasi/tabayun terkait berita atau informasi tersebut. Menurut dia, Pesantren Tebuireng selalu menjaga marwah pesantren dengan berasaskan kebangsaan untuk kemaslahatan umat, sebagaimana diajarkan oleh Hadratussyekh KH M Hasyim Asy'ari.
"Pesantren Tebuireng tidak penah terlibat politik praktis, termasuk memberikan dukungan terbuka dalam kontestasi pemilihan presiden dan wakil presiden," ujar Gus Kikin dikutip dari Surat Pernyataan Pesantren Tebuireng terkait Pilpres 2024, Rabu (7/2/2024).
Gus Kikin menegaskan Pesantren Tebuireng tetap dalam posisi netral dan tidak berpihak dalam Kontestasi Pilpres 2024 dalam rangka menjaga persatuan dan semangat ukhuwah.
Di samping itu, menurut Gus Kikin, Pesantren Tebuireng juga senantiasa menerima dan menghormati tamu yang bersilaturahim sesuai dengan tuntunan ajaran Islam.
Adanya kegiatan 'pemberian dukungan' terhadap...