Selasa 07 Feb 2023 19:32 WIB

LSM Krimea Cerita Dampak Perang Rusia dan Ukraina Terhadap Muslim Krimea

Krimea adalah pusat populasi Muslim di Ukraina.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Ani Nursalikah
Pendiri Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Crimea SOS yang berkontribusi pada de-okupasi dan reintegrasi Krimea ke Ukraina, Alim Aliev saat berbincang dengan Republika di Masjid Istiqlal, Selasa (7/2/2023). LSM Krimea Cerita Dampak Perang Rusia dan Ukraina Terhadap Muslim Krimea
Foto:

Apakah Ada Islamofobia di Ukraina?

Alim melanjutkan ceritanya, sejak okupasi oleh Rusia di 2014, banyak Muslim Krimea pro terhadap Ukraina. Sebenarnya, warga Krimea memiliki mufti, namun sejak okupasi sementara oleh Rusia, mereka menempatkan mufti Rusia.

"Tapi sebenarnya tujuannya menyebarkan propaganda Rusia," kata Alim yang aktif di Dewan PEN Ukraina yakni LSM yang melindungi kebebasan bicara dan hak penulis.

Ia mengungkapkan, sebenarnya pemerintah Ukraina sangat dekat dengan semua pemuka agama termasuk agama Islam. Ada Kementerian Agama di Ukraina sehingga terjadi hubungan yang dekat antara pemerintah dengan pemuka agama.

Mengenai Islamofobia di Ukraina, Alim menyampaikan sebelum okupasi sementara oleh Rusia pada 2014 memang ada. Tapi sembilan tahun terakhir sudah berubah.

Ia mengatakan, sekarang Presiden Ukraina ikut mengakui perayaan hari besar keagamaan umat Islam, dan memberi pernyataan untuk umat Islam di hari besar umat Islam. Di semua acara besar yang berhubungan dengan agama, komunitas Muslim selalu ikut hadir untuk berkontribusi.

"Selama sembilan tahun terakhir, warga Ukraina memang mengakui Muslim bagian dari kami, bagian dari kita semua, sembilan tahun terakhir banyak masjid yang dibangun dan dibuka," jelas Alim.

Mengenai maksud kunjungan Alim beserta rombongan ke Masjid Istiqlal, ia ingin menyampaikan informasi dan menceritakan situasi yang terjadi saat ini di Ukraina. Alim ingin menceritakan apa yang sesungguhnya terjadi di Ukraina. Ingin memberitahukan dampak perang Rusia dan Ukraina terhadap umat Islam yang ada di Ukraina.

"Kami ingin memperkuat hubungan dan dialog antara umat Islam Ukraina dan Indonesia, antar organisasi Islam di Ukraina dan Indonesia, ingin mendekatkan komunitas Muslim," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement