Senin 06 Feb 2023 20:21 WIB

Megawati Bakal Hadiri Harlah Satu Abad NU

Megawati hadir di Satu Abad NU sebagai perwakilan keluarga Bung Karno.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Muhammad Hafil
Megawati Bakal Hadiri Harlah Satu Abad NU. Foto: Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri
Foto: ANTARA/Dhemas Reviyanto
Megawati Bakal Hadiri Harlah Satu Abad NU. Foto: Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dijadwalkan bakal menghadiri acara puncak perayaan satu abad abad NU di GOR Delta Sidoarjo pada Selasa (7/2/2023). Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim Whisnu Sakti Buana menyatakan, Megawati hadir sebagai perwakilan keluarga Presiden pertama RI Soekarno.

"Akhir Januari lalu Bu Mega mewakili keluarga juga telah menerima penghargaan untuk Bung Karno pada perayaan Harlah NU di Taman Mini Indonesia Indah," kata Whisnu seusai menjemput kedatangan Megawati dan rombongan di Bandara Juanda, Senin (6/2/2024).

Baca Juga

Selain menghadiri resepsi satu abad NU, Megawati juga dijadwalkan menyapa kader partai di Jatim. Whisnu mengatakan, kader Banteng Jawa Timur, sangat antusias menyanbut kedatangan Megawati yang bertandang ke Jatim. Apalagi sudah lama Megawati tidak berkunjung ke Jatim.

Kehadiran Megawati di Jatim juga disebutnya menjadi energi pendongkrak kader-kader dalam melaksanakan kerja-kerja kepartaian menjelang Pemilu 2024. "Ya, kedatangan beliau ini yang pertama sejak pandemi Covid-19 melanda negara kita dan mewabah secara global. Alhamdulillah, sekarang Ibu Mega bisa rawuh ke Jawa Timur," ujarnya.

Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono pun mengamini, kader-kader PDI Perjuangan Kota Surabaya sangat bergembira dan antusias atas kedatangan Megawati di Jatim, khususnya Surabaya. Kehadiran Megawati juga disebutnya menjadi pelipat ganda semangat seluruh kader di Surabaya dalam menjalankan program-program kerakyatan.

"Kota Surabaya adalah tempat Bung Karno ditempa pada masa remajanya sehingga membentuk Bung Karno sebagai nasionalis sejati yang akhirnya memerdekakan Indonesia," kata Adi.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement