REPUBLIKA.CO.ID, MALE – Orang-orang di kota Male, Maladewa bergotong-royong melakukan penggalangan dana untuk perbaikan dan pemeliharaan masjid di kota itu. Seperti dilansir Iqna.ir pada Senin (9/1/2023) para warga kota Male menyumbangkan lebih dari 45 ribu dolar Amerika atau setara Rp 702 juta rupiah untuk perbaikan dan pemeliharaan masjid di kota tersebut.
Sementara Dewan Kota Male telah mengumpulkan lebih dari 700.000 MVR atau setara Rp 708 juta rupiah melalui acara penggalangan dana 'Chaalu Miskiy'. Dewan kota mengatakan membuka dana untuk memperbaiki masjid karena pemerintah menyerahkan masjid kepada dewan tanpa anggaran untuk pemeliharaannya.
Menurut dewan kota, perbaikan semua masjid di Male' City membutuhkan total MVR 9 juta. Meski acara penggalangan dana yang berlangsung dua hari telah berakhir, dana masih bisa disumbangkan untuk tujuan tersebut.
Dewan sebelumnya mengatakan biaya perbaikan dan pemeliharaan masjid tidak dapat diselesaikan dengan anggaran dewan yang terbatas. Dewan mengatakan dana penggalangan akan memfasilitasi perbaikan masjid untuk bulan Ramadhan mendatang. Pemeliharaan masjid adalah tanggung jawab dewan. Dewan kota memelihara 34 masjid di Male dan Villimale.