Selasa 14 Dec 2021 02:17 WIB

Rumah Zakat Hadirkan Layanan Kesehatan Lansia

Rata-rata hasil pemeriksaan para lansia, mengalami kolesterol tinggi

Rumah Zakat bersama kader RT 2 dan RT 22 di Desa Binaan Lamaru, Balikpapan, mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan pada Jum’at (10/12). Kegiatan dilakukan pada pukul 09.00 sampai dengan pukul 10.50 di Masjid Baiturrahman.
Foto: istimewa
Rumah Zakat bersama kader RT 2 dan RT 22 di Desa Binaan Lamaru, Balikpapan, mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan pada Jum’at (10/12). Kegiatan dilakukan pada pukul 09.00 sampai dengan pukul 10.50 di Masjid Baiturrahman.

REPUBLIKA.CO.ID, BALIKPAPAN--Rumah Zakat bersama kader RT 2 dan RT 22 di Desa Binaan Lamaru, Balikpapan, mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan pada Jum’at (10/12). Kegiatan dilakukan pada pukul 09.00 sampai dengan pukul 10.50 di Masjid Baiturrahman.

Para Lansia bahagia karena di hari Jum’at ini bisa melakukan pemeriksaan kesehatan dan berkahnya pula para lansia menitipkan donasi untuk para korban bencana erupsi Gunung Semeru. Pemeriksaan Kesehatan ini berupa pemeriksaan tekanan darah, asam urat, gula darah dan kolesterol.

Baca Juga

Rata-rata hasil pemeriksaan para lansia, mengalami kolesterol tinggi sehingga menyarankan untuk mengurangi gorengan dan makanan bersantan. Para lansia juga disarankan untuk mengikuti senamlansia yang diadakan setiap hari Minggu di halaman MasjidBaiturrahman.

Nek Asiah mengaku sering mengonsumsi makanan seperti gorengan dan makanan bersantan. Sehingga nek Asiah harus menjaga pola makan dan disarankan untuk berobat kepuskesmas lamaru jika ada keluhan lainnya.“Alhamdulillah, terima kasih banyak Rumah Zakat. Semoga Allah ridhoi dan Allah jaga selalu, ya nak," tuturnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement