REPUBLIKA.CO.ID, BANGGAI--Rumah Muallaf Banggai melakukan safar ke Kecamatan Pagimana, Kabupaten Banggai Sulawesi Tengah bersama para relawan untuk bersilaturahmi dan bertemu langsung dengan para muallaf yang ada di kecamatan tersebut pada Minggu (13/6).
Rumah Mualaf Banggai berkunjung dari rumah ke rumah, yang terdapat di beberapa desa dan kelurahan seperti Pinapuan, Lamo, dan Basabungan. Mereka telah lama menjadi seorang muallaf tapi sayangnya kurang perhatian.
Kehadiran para relawan ke tempat mereka tentu saja membuat para Mualaf di sana merasa senang dan bahagia. Selain silaturahmi dan bercerita, Rumah Mualaf Banggai juga memberikan bingkisan sembako untuk mereka sebagai hadiah buah tangan.