Kamis 06 May 2021 22:33 WIB

Medco E&P Gandeng PPPA Daqu Salurkan Sembako di Anambas

Safari Ramadan merupakan rutin Medco E&P sebagai wujud komitmen kepada masyarakat.

Medco E&P menggandeng PPPA Daarul Quran  untuk mendistribusikan 1.550 paket sembako di Kabupaten Kepulauan  Anambas.
Foto: Dok PPPA Daqu
Medco E&P menggandeng PPPA Daarul Quran untuk mendistribusikan 1.550 paket sembako di Kabupaten Kepulauan Anambas.

REPUBLIKA.CO.ID, TAREMPA  --  Sebagai perusahaan publik di Indonesia yang bergerak dalam bidang energi terintegrasi, Medco E&P Natuna Ltd. (Medco E&P) mengambil peran dalam momen Ramadan 1442 H dengan meluncurkan program Safari Ramadan 1442 H

Misinya adalah untuk menyalurkan 1.550 paket sembako kepada masyarakat di 10 kecamatan di Kabupaten Kepulauan Anambas yaitu Kecamatan Siantan, Palmatak, Kute Siantan, Siantan Tengah, Siantan Utara, Siantan Timur, Siantan Selatan, Jemaja, Jemaja Barat dan Jemaja Timur.

Dalam pendistribusiannya, Medco E&P menggandeng PPPA Daarul Qur'an (Daqu) sebagai mitra kerjanya. Selain PPPA Daarul Qur'an, Medco E&P juga bersinergi dengan Baznas Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau (Kepri).

Penyerahan bantuan secara simbolis pun telah dilaksanakan oleh perwakilan Medco E&P kepada Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas, Abdul Haris, dan juga dihadiri oleh para mustahik di Masjid Jami Baiturrahim, Senin (3/5).

Dalam sambutannya, Abdul Haris berkata, “atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas mengucapkan terima kasih kepada Medco E&P Natuna yang sudah menyalurkan sembako. Mudah-mudahan program ini dapat terus berlanjut agar dapat dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas. Kita mendoakan semoga Medco sukses semua pekerjaannya di Anambas maupun di manapun  mereka beroperasi.”

Sementara itu, menurut VP Relations & Security Medco E&P Arif Rinaldi, program Safari Ramadan merupakan agenda rutin Medco E&P sebagai wujud komitmen kepada masyarakat. Pada Ramadan 1442 H ini, Medco E&P menggandeng PPPA Daarul Qur'an dan Baznas Kabupaten Kepulauan Anambas sebagai mitra kerja dalam pendistribusian 1.550 paket sembako.

“Program tahunan Safari Ramadan merupakan salah satu agenda rutin kami sebagai wujud komitmen perusahaan untuk menjadi bagian dari masyarakat di sekitar wilayah operasi. Kegiatan ini juga untuk memelihara tali silaturahim  yang telah terbina dengan baik,” ujar Arif Rinaldi dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Direktur Utama PPPA Daarul Qur'an Abdul Ghofur mengucapkan terima kasih kepada Medco E&P yang telah mempercayakan amanah tersebut kepada lembaganya. Ia berharap proses pendistribusian dapat berjalan dengan baik sehingga dapat membantu para penerima manfaat terutama saat Ramadhan dan pandemi Covid-19 ini.

"Alhamdulillah, terima kasih kepada Medco E&P yang telah mempercayai PPPA Daarul Qur'an. Menjadi hal yang penting bagi kami untuk mengemban amanah ini dengan baik, dan mudah-mudahan sinergi ini dapat terus terjalin dengan baik," tutur Ghofur. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement