REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Guna menekan angka stunting balita yang disebabkan oleh kurangnya gizi, Rumah Zakat melalui program kesehatannya hadir melaksanakan kegiatan monitoring pelaksanaan penimbangan berat badan. Rumah Zakat juga melakukan pemberian makanan tambahan di rumah warga desa berdaya Bojongsari.
Upaya ini dilakukan sebagai bentuk keberpihakan terhadap masyarakat kurang mampu dalam
memenuhi asupan gizi. Kasus kekurangan gizi pada bayi dan balita di desa berdaya Bojongsari cukup
tinggi. Jadi perlu perhatian serius dari semua pihak.
Salah satu orang tua balita mengatakan kegiatan penimbangan berat badan secara rutin dan
pemberian makanan bergizi bagi balita sangat berguna sekali untuk kesehatan anak. Rumah Zakat berharap kegiatan ini terus bisa berjalan agar anak-anak balita semakin sehat dan terbebas dari penyakit.