Senin 25 Jan 2021 04:34 WIB

BMH Bagikan Paket Alat Kebersihan ke 9 Masjid di Kalbar

Masjid itu tersebar di Pontianak dan Kubu Raya.

BMH menyalurkan paket alat kebersihan ke sembilan masjid yang tersebar di Kota Pontianak dan Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Foto: Dok BMH
BMH menyalurkan paket alat kebersihan ke sembilan masjid yang tersebar di Kota Pontianak dan Kubu Raya, Kalimantan Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Laznas Baitul Maal Hidayatullah Perwakilan Kalimantan Barat menyalurkan bantuan paket alat kebersihan untuk sembilan  masjid yang berada  di Kota Pontianak dan kubu Raya.

"Alhamdulillah pada Kamis  (21/1),  Laznas BMH Perwakilan Kalimantan Barat dapat menyalurkan paket alat kebersihan untuk Sembilan masjid di Kota Pontianak dan Kubu Raya. Program ini merupakan wujud layanan BMH untuk umat utamanya bagi kenyamanan beribadah di masjid. Sekaligus untuk ikut menjaga kebersihan lingkungan sehingga terhindar dari kuman dan penyakit, utamanya di era Covid-19 seperti sekarang ini," terang Ketua Perwakilan BMH Kalbar, Baida'i melalui rilis yang diterima Republika.co.id.

Baida'i berencana program ini dapat terus dilanjutkan guna memberikan layanan kenyamanan bagi jamaah masjid.  "Harapannya bisa ke masjid-masjid terpencil nantinya," imbuhnya.

Bantuan paket kebersihan ini terdiri dari alat-alat dan bahan kebersihan, seperti  cairan pembersih, sapu, tong sampah, sekop sampah  dan alat pel lantai.

Salah satu penerima manfaat, Haji Iwan Sopingi, selaku Ketua pengurus Masjid Nurul Falah menyambut baik program ini. 

"Kami dari pengurus mengucapkan terima kasih atas bantuan alat kebersihan ini,  Insya Allah sangat bermanfaat," ucapnya.

Ia pun berharap BMH dapat semakin luas bantuannya pada program ini. "Semoga BMH semakin dipercaya oleh masyarakat.  Sehingga,  semakin banyak kebaikan-kebaikan yang dialirkan kepada yang membutuhkan, khususnya masjid-masjid lainnya yang belum mendapatkan bantuan ni," ungkapnya.

Adapun sebaran kesembilan masjid tersebut meliputi  Masjid Nurul Hamid, Masjid Al Hikmah, Masjid Al Jamaah, Masjid Ikhwanul Muslimin, Masjid Maulidiyah, Masjid Al Muhtadin, Masjid Nurul Falah, Masjid Hidayatullah dan Masjid Al-Isra'.*

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement