Kamis 12 Nov 2020 05:50 WIB

Nasihat Sekjen MUI untuk yang Ingin Bertemu Habib Rizieq

Sekjen MUI memaklumi kerinduan umat terhadap Habib Rizieq.

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Muhammad Hafil
Nasihat Sekjen MUI untuk yang Ingin Bertemu Habib Rizieq. Foto: Sekjen MUI, Anwar Abbas
Foto: Republika TV/Mauhammad Rizki Triyana
Nasihat Sekjen MUI untuk yang Ingin Bertemu Habib Rizieq. Foto: Sekjen MUI, Anwar Abbas

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia Anwar Abbas mengingatkan, massa pendukung Habib Rizieq Shihab untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Anwar Abbas mengaku paham dengan kerinduan umat terhadap HRS, namun tak boleh mengesampingkan protokol pencegahan Covid-19.

"Karena negeri ini masih dilanda Covid-19, maka saya betul-betul berharap agar semua pihak benar-benar memperhatikan nasihat dan saran dari para ahli untuk menghormati protokol kesehatan yang ada agar musibah dan bencana tidak datang menimpa," ujar Anwar Abbas saat dikonfirmasi Republika, Rabu (11/11).

Baca Juga

Anwar Abbas sendiri mengaku senang dan gembira Habib Rizieq sudah pulang dan  bisa berkumpul kembali dengan jamaah dan umatnya. Karena itu, ia mempersilakan silaturahim dengan Habib dilakukan karena kerinduan yang sudah lama.

"Tapi tolong jarak tetap dijaga dan masker kalau bisa face shield tetap dipakai agar kegembiraan tidak berujung duka," ujar Anwar Abbas.

Menurut Anwar Abbas, agama  telah mengingatkan semua agar jangan melakukan hal-hal yang akan bisa membuat manusia jatuh ke dalam kebinasaan. Untuk itu umat harus mengeepankan prinsip adhdhararu yuzalu yaitu segala mudharat atau bahaya  harus dihilangkan.  

"Maka prinsip berhati-hati dan waspada dengan menghormati dan mematuhi sepenuhnya protokol medis yang ada jelas  harus lebih kita dahulukan dan utamakan untuk kebaikan kita semua," kata Anwar Abbas menegaskan.

BACA JUGA: Cadar Ditarik Paksa Seorang Pria, Kasus Dibawa ke Jalur Hukum

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement