REPUBLIKA.CO.ID, WONOSOBO--Rumah Baca Ceria binaan Rumah Zakat yang terletak di Kampung Gandok, Desa Kalikajar terus mengadakan kegiatan untuk mendampingi anak-anak melaksanakan pembelajaran jarak jauh. Berbagai kegiatan seperti belajar bersama dilakukan rutin setiap hari. Selain itu, Rumah Zakat juga mengadakan program penunjang agar anak-anak tidak jenuh.
Program yang telah terlaksana adalah membaca buku bersama, membuat aneka keterampilan dan mewarnai agar anak-anak bisa bahagia belajar dari rumah. Sebagaimana nampak pada Sabtu (10/10), Saminah, Fasilitator Rumah Zakat sedang melakukan program pendampingan belajar bahasa inggris. Selain itu. dalam setiap kegiatan membaca buku selalu diselipkan dengan tujuan untuk membiasakan anak-anak agar mau membaca buku. "Buku cerita selalu menjadi favorit buat mereka," kata Saminah.