Jumat 02 Oct 2020 22:50 WIB

Rumah Zakat Edukasi dan Bantu Modal UMKM

Rumah Zakat terus berupaya untuk bisa menjaga dan membangkitkan kembali peran UMKM

Sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu yang ikut terdampak akibat pandemi. Menyikapi hal itu, Rumah Zakat terus berupaya untuk bisa menjaga dan membangkitkan kembali peran UMKM dalam menjaga stabilitas ekonomi salah satunya dengan memberikan bantuan modal usaha, Selasa (29/9)
Foto: istimewa
Sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu yang ikut terdampak akibat pandemi. Menyikapi hal itu, Rumah Zakat terus berupaya untuk bisa menjaga dan membangkitkan kembali peran UMKM dalam menjaga stabilitas ekonomi salah satunya dengan memberikan bantuan modal usaha, Selasa (29/9)

REPUBLIKA.CO.ID, CILEGON -– Sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu yang ikut terdampak akibat pandemi. Menyikapi hal itu, Rumah Zakat terus berupaya untuk bisa menjaga dan membangkitkan kembali peran UMKM dalam menjaga stabilitas ekonomi salah satunya dengan memberikan bantuan modal usaha, Selasa (29/9).

Sebelum penyaluran Bantuan Modal kepada lima pelaku usaha, Fasilitator Rumah Zakat melaksanakan Edukasi Wirausaha tentang kekuatan spiritual bisnis agar pelaku usaha tetap semangat dalam menjalankan usahanya.

Kelima penerima manfaat tersebut adalah Tia yang mempunyai Keripik Pisang, Muslimah yang mempunyai usaha Keu Gipang, Wida usaha Lontong sayur, Alan yang mempunyai usaha Bakso, dan Amin usaha Roti Gabin. Masing-masing penerima manfaat mendapatkan bantuan modal usaha sebesar Rp. 60.000. Program ini program unggulan Rumah Zakat untuk pemberdayaan ekonomi bagi masyarkat kurang mampu di Desa Berdaya Kebonsari.

Mendapat bantuan modal dari Rumah Zakat, Amin sangat senang dan terharu karena bisa mambantukeluarga dan usahanya. “Saya sangat berterima kasih kepada para donatur Rumah Zakat karena telah memberikan bantuan modal usaha untuk kami. Semoga dengan bantuan ini usaha roti gabin saya semakin maju dan berkah,” kata Amin.

Pada kesempatan yang sama Tia yang menjadi salah satu penerima manfaat rumah Zakat yang berlokasi RW 02 Link. Luwung Sawo di desa berdaya Kebonsari. "Terima kasih Rumah Zakat sudah membantu usaha saya. Mudah-mudahan usaha lancar dan masa pandemi ini segera berakhir penjualan kembali normal. Oleh karena itu, untuk menguatkan UMKM Rumah Zakat pun memberikan bantuan modal usaha untuk mengembangkan bisnisnya,"katanya. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement