Selasa 29 Sep 2020 05:34 WIB

Rumah Zakat Terus Perkuat UMKM di Masa Pandemi

Selain modal relawan Rumah Zakat juga melakukan pendampingan

Rumah Zakat salurkan bantuan UMKM.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat salurkan bantuan UMKM.

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG – Nur Annas merupakan salah satu penerima manfaat dari program bantuan modal usaha yang diinisiasi oleh Rumah Zakat. Saat ini, Annas sudah memiliki usaha Bakmi Jowo Thoo.

Saat ini, usaha Annas sudah memiliki brand sendiri dengan nama Bang Tho. Selain itu, berbagai menu makanan yang disajikan sudah bisa dipesan melalui aplikasi pemesanan makanan online.

Pandemi yang terjadi memang sempat membuat usaha Annas mengalami penurunan omzet. Namun, dirinya kembali bangkit.

Berbekal nama dan jenis usaha yang sama, ditambah beliau memimpin tim kapulaga jejamuran dusun Krajan Desa Klepu. Strategi intensifikasi digunakan, waktu pagi hingga siang warung makan "libur".

Para ibu, tim kapulaga berinisiatif setiap Sabtu mulai pagi dan sore digunakan untuk berjualan paket jejamuran. Strategi ekstensifikasi Annas ternyata menarik calon pembeli yang berkunjung di Pasar Sunrise Dusun Kemasan Desa Klepu.

Ke depan, Annas bersama tim kapulaga mempunyai misi lain yakni menjadikan kampungnya sebagai kampung wisata.

Relawan Rumah Zakat yang melakukan pendampingan pada Jumat (25/09) berharap Annas dan tim tetap istiqomah dan semakin kreatif.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement