Selasa 11 Aug 2020 23:14 WIB

Penulis Asal Amerika Terbitkan Buku Cerita Anak-Anak Muslim

Penulis asal Amerika Serikat terbitkan buku anak untuk Muslim.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Nashih Nashrullah
Penulis asal Amerika Serikat terbitkan buku anak untuk Muslim. Bendera Amerika Serikat
Penulis asal Amerika Serikat terbitkan buku anak untuk Muslim. Bendera Amerika Serikat

REPUBLIKA.CO.ID, MINNESOTA – Penulis asal Amerika Serikat, Hudda Ibrahim, mengungkapkan anak-anak ingin melihat karakter buku seperti halnya diri mereka. Hudda menangkap kebutuhan buku anak khusus Muslimah tersebut.

 

Baca Juga

Ibrahim menceritakan ide membuat buku anak Muslimah terinspirasi dari keluhan sepupunya, Fatima. Tahun lalu, ia ingat Fatima pernah bertanya-tanya mengapa tak ada karakter dalam buku anak seperti dirinya yang mengenakan jilbab. "Pada saat itu, saya pikir akan mengubahnya," kata Ibrahim dilansir dari Chicago Tribune pada Selasa (11/8).

 

Muslimah ras kulit hitam itu lalu menuliskan ide-idenya tentang buku anak Muslimah. Buku tersebut resmi terbit pada April lalu berjudul “What Color is My Hijab?” (Apa Warna Jilbab Saya?)

 

Isinya menceritakan Muslimah di berbagai profesi seperti pilot, pekerja kantoran, politisi. Para tokoh Muslimah itu mampu bekerja sambil tetap mengenakan jilbab.  

 

"Saya senang atas kesempatan membuat karya bagi anak yang seperti saya (Muslimah) dan bagi yang tidak seperti saya (non-Muslim) tentu tetap bisa mengambil pelajaran dari buku ini," ujar Ibrahim.

 

"Buku ini membantu anak-anak yang ingin melihat diri mereka terpresentasikan di karya literatur dan bagi mereka yang penasaran mengapa pakaian (Muslimah) berbeda," lanjut Ibrahim.

 

Sayangnya, pandemi global Covid-19 membuat Ibrahim hanya bisa meluncurkan bukunya secara virtual. Ia berencana membuat peluncuran resmi tahun depan jika Covid-19 telah berlalu.

 

"Buku ini bercerita tentang perbedaan dan inklusivitas agar menginspirasi perempuan muda menjadi bangga akan diri mereka sendiri," ucap Ibrahim.

 

Ibrahim mendapat dukungan penuh dalam membuat buku itu hingga terbit. Bahkan pendanaannya dibantu oleh pengumpulan dana secara massal. Ibrahim kini tengah mengusahakan ada versi berbahasa Spanyol dari bukunya. Karya ilustrasi dari buku Ibrahim dikerjakan oleh Meenal Patel yang sudah terkenal di dunia ilustrator.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement