REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengajak umat meneladani sosok pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KH Abdul Wahab Chasbullah. Ma'ruf menyebut, sosok Kiai Abdul Wahab sebagai ulama yang luar biasa.
Tak hanya alim ulama, Kiai Abdul juga sosok yang berjasa dalam melakukan perbaikan-perbaikan. "Beliau telah banyak melakukan membangun kemaslahatan dan kemanfaatan dan menghilangkan kerusakan-kerusakan dan bahaya-bahaya, baik yg menyangkut umat maupun bangsa dan negara," ujar Ma'ruf saat menghadiri peringatan Haul ke-49 KH Abdul Wahab Chasbullah secara virtual, Kamis (2/7).
Kiai Abdul Wahab juga, kata Ma'ruf, bersama KH Hasyim Asyari dan para ulama lain berjasa membentuk organisasi NU. Ma'ruf mengutip pernyataan Kiai Hasyim, NU adalah organisasi perbaikan dan perubahan, baik perubahan yang sifatnya itu diniyah, maupun juga bersifat kemasyarakatan istijimaiyah.
Selain itu, Kiai Wahab juga mempersiapkan generasi berikutnya orang yang paham agama melalui pesantren yang dibangunnya. Sebab, harus ada generasi melanjutkan perjuangan para ulama sebelumnya.
Karena itu, melalui haul ini, Ma'ruf berharap menjadi momentum untuk menghidupkan kembali semangat perjuangan Kiai Wahab.
"Tugas ulama tidak pernah berhenti. Karena itu kalau Kiai Wahab sudah tidak ada, maka diharapkan akan ada Wahab-wahab Chasbullah berikutnya yang akan trus menggantikan semangat perjuangan beliau yang luar biasa," katanya.