Sabtu 28 Mar 2020 13:03 WIB

Dompet Dhuafa Kirim Nutrisi Bagi Tenaga Medis di Rumah Sakit

Bantuan yang dikirim berupa makanan bergisi sia saji dan buah buahan

Sebagai Lembaga Filantropi Islam, Dompet Dhuafa berinisiatif untuk memberikan bantuan nutrisi bagi para pejuang kemanusiaan di beberapa Rumah Sakit yang menjadi rujukan di wilayah Jabodetabek.
Foto: istimewa
Sebagai Lembaga Filantropi Islam, Dompet Dhuafa berinisiatif untuk memberikan bantuan nutrisi bagi para pejuang kemanusiaan di beberapa Rumah Sakit yang menjadi rujukan di wilayah Jabodetabek.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA–Sebagai garda terdepan yang berperan dalam upaya pemulihan kondisi pasien yang terpapar virus Corona (Covid 19), para tenaga medis berjibaku tanpa kenal lelah sebagai bentuk dedikasi, loyalitas dan tugas kemanusiaan. 

Disaat masyarakat dihimbau  pemerintah untuk melakukan social distancing dan mengurangai   beraktifitas diluar rumah, bahwa banyak karyawan yang harus mengadopsi Work From Home (WFH) justru mereka  tidak ada dirumah. Mereka  meninggalkan keluarga dan "bertarung" melawan penyakit berbahaya yang bisa mengancam nyawa setiap warga Indonesia. Bahkan tidak sedikit tenaga medis yang terpapar positif virus mematikan tersebut.

Sebagai Lembaga Filantropi Islam, Dompet Dhuafa berinisiatif untuk memberikan bantuan nutrisi bagi para pejuang kemanusiaan di beberapa Rumah Sakit yang menjadi rujukan di wilayah Jabodetabek. “Kami tidak ingin melihat para tenaga medis, seperti Dokter dan Perawat, berjuang seorang diri melawan Pandemik berbahaya di Indonesia, Dompet Dhuafa hadir untuk support mereka,” ujar Ust. Ahmad Shonhaji, Direktur Budaya, Dakwah dan Layanan Masyarakat (BDLM) Dompet Dhuafa melalui pesan singkatnya, Rabu (25/3/). 

Dompet Dhuafa mengirimkan bantuan nutrisi berupa makanan siap saji dan aneka buah-buahan guna memenuhi kebutuhan jasmani mereka ke beberapa Rumah Sakit. Nutrisi sehat tersebut dikirim ke sejumlah rumah sakit. Seperti Rumah Sehat Terpadu Bogor, RS Kartika Pulo Mas Jakarta Timur, RSCM Jakarta Pusat, RSUD Depok dan RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara.

Rumah Sakit pertama yang disambangi Dompet Dhuafa adalah RS Rumah Sehat Terpadu (RST) Bogor Jawa Barat. Pihak RS RST menyambut baik adanya aksi ini sebagai wujud nyata perhatian masyarakat pada tenaga medis.

Siti (27), Perawat RS RST merasa bersyukur dan terharu atas perhatian dari masyarakat yang begitu besar pada petugas medis akhir-akhir ini. “Terima kasih atas makan siang yang kami terima hari ini, semoga ini akan menjadi tambahan energi buat kami. Dan mohon doa juga agar situasi ini segera berakhir," katanya. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement