REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hujan yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak dini hari mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah. Sebagai lembaga siaga bencana, Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa sigap menurunkan tim respons guna membantu masyarakat terdampak.
Tim Respons DMC Dompet Dhuafa, Abdul Aziz pagi ini, Selasa (25/2), mengatakan sudah tiga tim yang diturunkan untuk tiga titik yakni Kelurahan Cipinang Melayu, Ciliwung dan Bekasi. Untuk daerah Bekasi terima laporan ada lokasi yang memerlukan evakuasi lansia dan anak-anak. Sebab banjir mencapai hingga 1 meter diantaranya Kelurahan Jatimakmur, Kelurahan Panjang Jaya Bekasi, dan Perum Griya Setu Permai.
"Masing-masing tim yang turun ke lapangan dilengkapi peralatan evakuasi seperti perahu karet dan dayung, helm, jaket pelampung, tali lempar, karabiner, hingga mobil rescue. Selain menurunkan Tim Rescue, juga menyiagakan Tim Medis dan Tim Dapur Keliling untuk keperluan warga di pos pengungsian," tutur Aziz.
Sementara itu, dilansir dari situs Petabencana.id hingga pukul 06.50 WIB telah diterima laporan banjir sebanyak 98 laporan untuk wilayah Jakarta. Serta 35 laporan di wilayah Bekasi. Ketinggian banjir relatif di berbagai titik yang berkisar 30 sentimeter - 1 meter