Ahad 19 Jan 2020 21:00 WIB

Masjid Harrow di London Bantu Anak-Anak di Rumah Sakit

Harrow Central Mosque menyumbangkan 11.000 pound kepada pasien anak di rumah sakit.

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Muhammad Hafil
Masjid Harrow di London Bantu Anak di Rumah Sakit. Foto:  Ilustrasi bantuan.
Foto: Republika/Mardiah
Masjid Harrow di London Bantu Anak di Rumah Sakit. Foto: Ilustrasi bantuan.

REPUBLIKA.CO.ID,HARROW -- Sebuah masjid di kota Harrow, Inggris, menyumbangkan ribuan pound untuk membantu menyediakan peralatan khusus bagi anak-anak di rumah sakit. Harrow Central Mosque menyumbangkan 11.000 pound kepada London North West Healthcare Charity dan staf di layanan terapi anak-anak Chaucer Ward di Northwick Park Hospital.

Donasi tersebut akan digunakan untuk penyediaan peralatan sensorik dan komunikasi bagi anak-anak di lingkungan yang memiliki kebutuhan khusus. Lebih dari 2.000 anak-anak dan remaja dengan kebutuhan perkembangan dan belajar di Harrow mendapat manfaat dari layanan yang menyediakan fisioterapi, terapi okupasi dan terapi wicara dan bahasa.

Ketua Masjid Harrow Central, Nasir Bashir Warsi, menjelaskan alasan di balik sumbangan tersebut. Dia mengatakan, langkah komunitas Muslim untuk terlibat dengan komunitas yang lebih luas adalah hal yang sangat penting. Dalam hal ini, mereka menunjukkan kebaikan dengan mendukung layanan lokal yang sangat dibutuhkan di dalam dan sekitar Harrow.

"Kemurahan hati komunitas Muslim Harrow terbukti dari besarnya sumbangan ini dan kami berharap ini berlanjut," kata Warsi, dilansir di This Is Local London,  Sabtu (18/1).

Kepala Eksekutif London North West University Healthcare NHS Trust, Dame Jacqueline Docherty, menyambut baik sumbangsih dari komunitas Muslim ini. Ia mengatakan, pihaknya begitu berterima kasih atas sumbangan dari Masjid Harrow Central dan komunitas Muslim lokal atas apresiasi untuk layanan mereka.

"Kami berutang kepada semua orang yang berkontribusi besar, terima kasih," ujarnya.

Selain layanan tersebut, Masjid Harrow juga menyatakan minatnya untuk bekerja sama dengan badan amal tersebut untuk penggalangan dana selanjutnya. Di samping itu, mereka juga membahas soal pendidikan di masjid tentang perawatan kesehatan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement