Kamis 12 Dec 2019 15:04 WIB

Jokowi Ajak Masyarakat Jaga Toleransi Beragama

Menjaga kerukunan umat beragama adalah tugas bersama.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Muhammad Hafil
Jokowi Ajak Masyarakat Jaga Toleransi Beragama. Foto: Toleransi (ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Jokowi Ajak Masyarakat Jaga Toleransi Beragama. Foto: Toleransi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak seluruh masyarakat untuk merawat dan menjaga toleransi, kerukunan, dan persaudaaraan di Tanah Air. Kerukunan antarumat beragama pun bukan hanya menjadi tugas pemerintah saja, namun menjadi tugas bersama.

“Pekerjaan kita semuanya agar yang namanya tolerasi kerukunan dan persaudaraan harus kita rawat bersama-sama,” ujar Jokowi usai meninjau pembangunan LRT dan kereta cepat, Kamis (12/12).

Baca Juga

Sebelumnya, Kementerian Agama (Kemenag) telah merilis indeks kerukunan beragama (KUB) sepanjang 2019. Indeks ini menunjukkan rata-rata nasional pada poin 73,83 dari rentang nol-100, atau dalam kategori tinggi. Poin ini juga tercatat naik tipis jika dibandingkan indeks KUB tahun lalu.

Menteri Agama Fachrul Razi mengatakan, dengan melihat kategorisasi dan hasil indeks, maka Kemenag menyimpulkan bahwa semua provinsi memiliki tingkat kerukunan beragama yang tinggi. Indeks KUB 2019 ini tercatat lebih tinggi jika dibandingkan 2018 sebesar 70, namun cukup melorot jika dibandingkan 2015 sebesar 75,36.

Survei dan penelitian yang diselenggarakan Kemenag ini melibatkan 13.600 responden yang tersebar di 34 provinsi, dan responden merupakan masyarakat Indonesia di atas 17 tahun atau yang sudah menikah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement