Rabu 20 Nov 2019 19:05 WIB

Rumah Zakat Raih Penghargaan dari Gubernur Sumsel

Rumah Zakat dinilai banyak berperan di bidang kesehatan.

Rumah Zakat meraih penghargaan dari Gubernur Sumatra Selatan.
Foto: dok. Rumah Zakat
Rumah Zakat meraih penghargaan dari Gubernur Sumatra Selatan.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG – Rumah Zakat meraih pengahargaan dari Gubernur Sumatra Selatan atas dukungan dan partisipasi Rumah Zakat dalam bidang kesehatan.

Pemberian penghargaan diberikan langsung oleh Gubernur Sumatra Selatan Herman Deru kepada Hadi Yudasta selaku Branch Manager Rumah Zakat wilayah Sumatra Selatan pada acara Hari Kesehatan Nasional (KHN) ke 55 di Halaman RSUD Siti Fatimah, Selasa (19/11).

Baca Juga

“Terimakasih untuk Donatur, Mitra, member binaan dan tim Rumah Zakat serta Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan atas kepercayaannya sehingga Penghargaan ini kita raih. Semoga penghargaan ini membuat kita semakin memotivasi untuk mendayagunakan Zakat lebih inovatif, solutif dan produktif,” kata Hadi.

Menurut Hadi, Rumah Zakat telah beberapa kali membantu keluarga miskin yang belum mempunyai BPJS berobat di RSMH, RS Ar Rasyid, RSUD Siti Fatimah, RS Bari Palembang, RS Hermina, RSIA Rika Amelia dan beberapa Rumah Sakit lainnya. Rumah Zakat juga membantu pasien untuk mendapatkan layanan kesehatan.

“Selain itu kita juga melaksanakan program pemberdayaan program kesehatan seperti posyandu lansia dan posyandu balita di Desa berdaya Binaan Rumah Zakat," ujar Hadi.

Ia menambahkan Rumah Zakat terus membantu Program Provinsi baik di bidang kesehatan maupun kesejahteraan masyarakat dalam rangka Sumatera Selatan Maju untuk Semua. Akhir tahun ini Rumah Zakat mentargetkan 1441 anak Khitanan massal bagi anak yatim dan dhuafa di Desa Berdaya binaan Rumah Zakat Sumatera bagian selatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement