Senin 29 Apr 2019 13:23 WIB

Dompet Dhuafa dan PMI Hong Kong Berpawai Sambut Ramadhan

Pawai itu bertujuan mensyiarkan makna Ramadhan kepada warga Hong Kong

Rep: Fuji Eka Permana/ Red: Hasanul Rizqa
Dompet Dhuafa dan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Hong Kong pawai menyambut Ramadhan pada Ahad (28/4).
Foto: dok. Dompet Dhuafa
Dompet Dhuafa dan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Hong Kong pawai menyambut Ramadhan pada Ahad (28/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kemeriahan dalam menyambut Ramadhan tidak hanya di negara-negara berpenduduk Muslim dengan jumlah yang signifikan. Sejumlah umat Islam di berbagai negara minoritas Muslim juga menyemarakkan datangnya bulan suci itu. Salah satunya dilakukan oleh Dompet Dhuafa cabang Hong Kong yang bekerja sama dengan Pekerja Migran Indonesia (PMI) setempat.

Pada pertengahan April, mereka turut memeriahkan acara tarhib Ramadhan dengan mengadakan pawai di Tin Chiu Street, yakni dari North Point ke Edinburgh City Hall di Low Block, Central, Hong Kong. "Paling tidak ada tiga tujuan dilaksanakannya acara pawai Ramadhan ini. Pertama, untuk menyambut bulan suci Ramadhan," tutur Manajer Umum Dompet Dhuafa Hong Kong, Imam Baihaqi, melalui keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Ahad (28/4).

Baca Juga

Tujuan kedua, lanjut dia, pawai Ramadhan kali ini diharapkan bisa menyampaikan pesan kepada masyarakat Hong Kong. Ritual puasa bagi umat Islam akan menyebarkan kedamaian bagi sesama manusia. Selain itu, kaum Muslimin yang berpuasa tetap menjalani aktivitas seperti biasa.

Tujuan yang ketiga, sambung Imam Baihaqi, pihaknya ingin menyampaikan pesan kepada para warga Hong Kong, khususnya yang mempekerjakan warga Indonesia di sana, tentang pentingnya makanan yang halal.

"Acara pawai Ramadhan yang diadakan oleh Dompet Dhuafa cabang Hong Kong ini diikuti oleh lebih dari 1.700 peserta yang berasal dari 80 lebih organisasi dan komunitas yang mayoritas pesertanya ialah para PMI, dan rekan-rekan PMI berasal dari Filipina yang berada di Hongkong," papar dia.

Rangkaian acara pawai tersebut juga dihadiri Yuni Suryati selaku perwakilan Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Hong Kong. Sebelum pawai dimulai, peserta dan panitia mengadakan doa bersama. Acara diakhiri dengan shalat zuhur berjamaah.

photo
Dompet Dhuafa dan Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Hong Kong pawai menyambut Ramadhan pada Ahad (28/4).

Secara umum, pawai tersebut bermaksud memberi tahu warga Hong Kong seluruhnya bahwa Ramadhan akan tiba. Sepanjang bulan itu, umat Muslim di seluruh dunia akan berpuasa penuh, dari pagi hingga petang hari.

Dompet Dhuafa bersama Forum Komunikasi Mu'min Peduli Umat (FKMPU) juga memeriahkan pawai tersebut. Para peserta juga dihibur dengan adanya pentas seni angklung serta hiburan dari Al-Ikhlas Tai Po untuk menyegarkan para peserta setelah berjalan bersama pada siang hari.

Acara selanjutnya ialah tausiyah untuk mendorong para PMI lebih semangat bekerja dan beribadah selama menjalankan puasa di bulan Ramadhan. Dompet Dhuafa berharap tarhib Ramadhan memberikan semangat menggelora untuk para PMI di Hong Kong dalam beribadah puasa dan bekerja.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement