Selasa 05 Feb 2019 05:20 WIB

Berbagi Ala PPPA Daarul Quran di Program F3

program F3 tersebut dilakukan minimal di dua lokasi masjid.

Rep: mgrol118/ Red: Andi Nur Aminah
Jamaah Masjid Daarul Quran menikmati pembagian makanan usai Shalat Jumat.
Foto: mgrol118
Jamaah Masjid Daarul Quran menikmati pembagian makanan usai Shalat Jumat.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- PPPA Daarul Quran Wilayah Bogor rutin mengagendakan Free Food Friday (F3). Program F3 ini diperuntukkan bagi jamaah Shalat Jumat dan dhuafa. Koordinator Bidang Kemanusiaan PPPA Daarul Quran Wilayah Bogor, Gugun Gunawan, mengatakan, pada program F3 ini, dibagikan aneka makanan yang terdiri atas roti serta makanan berupa nasi dan lauk pauk.

Dia menyampaikan, program F3 tersebut dilakukan minimal di dua lokasi masjid. Penentuan masjid akan selalu berbeda setiap pekannya.

Menurut Gunawan, Program F3 ini sudah berlangsung lebih dari dua tahun. “Program F3 ini juga hampir dilakukan pada setiap cabang PPPA Daarul Quran. Selain dasar inisiatif setiap wilayah, awalnya program ini memang diintruksikan juga dari PPPA Daarul Quran Pusat,” ucap Gunawan.

Gunawan menyampaikan, pembagian makanan bagi jamaah masjid akan dilakukan saat waktu Shalat Jumat selesai hingga pukul 14.00 WIB. Sedangkan, pembagian makanan untuk dhuafa dilakukan pada pukul 14.00 hingga 15.00 WIB.

 

Menurut Gunawan, tujuan pengadaan Program F3 ini selain untuk kegiatan sedekah juga untuk menghimpun para donatur. “Tujuannya selain untuk bersedekah jumat juga untuk daya tarik donatur yang mau mensupport kegiatan amal bersama PPPA Daarul,” ungkapnya.

Gunawan mengatakan, teknis pembagian makanan untuk jamaah masjid dilakukan menggunakan kupon. “Pertama kita akan memberikan kupon makanan khusus untuk 100 jamaah Shalat Jumat yang hadir lebih awal. Setelah Shalat Jumat selesai mereka baru bisa menukarkan kupon makan tersebut dengan makanan yang sudah disediakan,” ucap Gunawan.

Namun Gunawan menyampaikan, pembagian kupon itu berlaku hanya untuk makanan nasi. Kalau untuk roti disediakan tanpa kupon.

Dia menyebutkan beberapa donatur yang rutin menyalurkan makanan diantaranya ada dari Kaka Puding yang mendonasikan roti, Bunda Yeni beserta beberapa donatur lainnya yang mendonasikan makanan berupa nasi lauk untuk jamaah masjid. "Juga Sekolah Alam mendonasikan makanan untuk dhuafa yang ada di sekitar jalan,” ungkap Gunawan kepada Republika.co.id saat ditemui di Masjid Alumni IPB pasca membagikan makanan.

Gunawan menyampaikan terima kasih kepada para donatur yang telah bersama PPPA Daarul Quran dalam beramal. Dia pun berharap, agar semakin banyak donatur yang mau bergabung dengan Daarul Quran. “Insya Allah tujuan utama dari kegiatan amal di PPPA Daarul Quran diperuntukkan bagi penghapal Alquran dan pembelajar Alquran di berbagai rumah tahfiz,” ucapnya. 

   

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement