Sabtu 19 Jan 2019 10:38 WIB

Ustaz Arifin Ilham Tetap di Malaysia Hingga Akhir Januari

Ustaz Arifin Ilham sudah keluar dari RS Penang.

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Andri Saubani
Ustaz Arifin Ilham  bersiap memimpin Dzikir dalam acara Dzikir  Nasional 2018  di  Masjid At-Tin tiba di Jakarta Timur, Senin (31/12).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Ustaz Arifin Ilham bersiap memimpin Dzikir dalam acara Dzikir Nasional 2018 di Masjid At-Tin tiba di Jakarta Timur, Senin (31/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pendakwah Ustaz Arifin Ilham dikabarkan telah keluar dari rumah sakit di Penang, Malaysia. Pendiri Majelis Zikir Azzikra itu menjalani perawatan di Rumah Sakit Gleneagles di George Town, Pulau Pinang, Malaysia, sejak Kamis (10/1) lalu.

Ia dirawat atas penyakit kanker nasofaring dan getah bening stadium 4. Kini setelah sepekan menjalani perawatan, sahabat Ustaz Arifin yang juga pengurus Yayasan Adz-Dzikra, Khotib Cholil, mengatakan, bahwa da'i kondang tersebut sudah keluar dari rumah sakit.

"Alhamdulillah. Saat ini beliau sudah keluar dari rumah sakit," kata Ustaz Kholil, saat dihubungi Republika.co.id, Sabtu (19/1).

Ustaz Khotib mengungkapkan bahwa kondisi kesehatan ustaz Arifin semakin membaik. Kendati demikian, menurutnya, ustaz arifin masih harus dalam pemantauan dokter. Karena itu, sementara ini ustaz Arifin akan tetap berada di Malaysia.

"Sementara mungkin akan tetap tinggal di Penang sampai akhir bulan, beliau masih harus tetap kontrol. Mohon doanya semoga cepat sembuh," tambahnya.

Lebih lanjut, Ustaz Khotib mengatakan bahwa ustaz Arifin kemungkinan akan memimpin acara Zikir Akbar di Masjid Azzikra di Sentul, Bogor, pada 3 Februari mendatang. Hal senada seperti diungkapkan istri Ustad Arifin dalam akun Instagramnya Yuni_syahla_aceh.

Ia mengunggah foto Ustaz Arifin bersama dokter yang menanganinya di RS Penang kemarin Jumat (18/1). Dalam unggahannya, Ustaz Arifin dijadwalkan akan memimpin Zikir Akbar di Masjid Azzikra Sentul, Bogor, pada 3 Februari mendatang.

"Subhanallah Walhamdulilah, Terima kasih Yaa Allah. Terima kasih Dokter Amir Syach, terima kasih semua ikhwanfillah yang sudah mendoakan. Ustaz InsyaAllah kembali Zikir Akbar bersama Ustaz Muhammad Arifin Ilham di Mesjid Azzikra Sentul Hari Ahad Tanggal 3 Feb 2019. Semoga kita semua Allah bersamakan di dunia dan akhirat dalam rahmat dan kasih sayang-Nya. Aamiin Yaa Yabbal A'lamin."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement