REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Rumah Zakat Bogor bersama Relawan Nusantara melaksanakan penyaluran 4.790 kaleng siaga pangan Superqurban. Bantuan diberikan bersinergi dengan BNI Syariah di tiga kelurahan yang terdampak angin puting beliung di Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, beberapa waktu lalu.
Kelurahan terdampak tersebut ialah, Kelurahan Pamoyanan, Kelurahan Cipaku dan Kelurahan Batutulis. Kepala Dinas Sosial Kota Bogor mengukapkan rasa terima kasihnya kepada Rumah Zakat.
"Terima kasih kepada Rumah Zakat dan BNI Syariah yang telah ikut membantu pemerintah Kota Bogor, meringankan beban para korban terdampak angin puting beliung di Bogor, ini menjadi suatu kebanggaan tersendiri atas apa yang telah dilakukan selama masa penanggulangan bencana sampai saat ini," ujar Kadinsos Kota Bogor Azrin.
Penyaluran Superqurban untuk korban angin puting beliung di Bogor.
Doa dan harapan terucap saat bantuan tersebut sampai pada penerima manfaat. Hal ini juga diharapkan bisa menjadi sarana bekerja sama antara lembaga-lembaga dengan pemerintah.
"Semoga selalu bisa menjadi contoh lembaga-lembaga lain, untuk ikut bersinergi dengan pemerintah, dalam membangun dan membantu masyarakat," sambung Kemas Kecamatan Bogor Selatan, Mariam.
Koordinator kegiatan penyaluran siaga pangan Iwan menanggapi prihal harapan yang diungkapkan oleh Mariam. Ia menjelaskan upaya jangka panjang yang akan terus dilakukan oleh Rumah Zakat dalam membangun masyarakat desa.
"Rumah Zakat akan ikut membantu pemerintah untuk membangun masyarakat desa melalui Desa Berdaya, Pembinaan UMKM, Program Beasiswa Anak Juara maupun Program kesehatan buat masyarakat, juga dalam keadaan kondisi siaga bencana," ujar Iwan seperti dalam siaran pers.