Jumat 15 Dec 2017 18:43 WIB

Rumah Zakat Resmikan Program Kebun Hidroponik Rusunawa

 Rumah Zakat Resmikan Program Kebun Hidroponik Rusunawa
Rumah Zakat Resmikan Program Kebun Hidroponik Rusunawa

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA. Rumah Zakat bekerjasama dengan Bank DKI meresmikan Program Kebun Hidroponik di Rusunawa, Jatinegara Kaum, Jakarta Timur. Dalam siaran pers yang diterima Republika, Jumat (15/12) disebutkan program tersebut bertujuan untuk meningkatkan terciptanya lingkungan hijau di Jakarta dan memberdayakan warga Rusunawa dengan penyediaan kebun hidroponik yang mendukung petani konvensional.

Peresmian tersebut dihadiri oleh Direktur Kepatuhan Bank DKI, Budi Mulyo Utomo, Kepala Dinas Perumahan, Agustino Darmawan, dan Direktur Rumah Zakat Jakarta, Asep Nurdin. Budi mengungkapkan bahwa penyediaan fasilitas hidroponik bisa memberikan manfaat finansial bagi penghuni Rusunawa. ''Dengan melakukan penanaman melalui kebun hidroponik yang kami sediakan, kualitas sayuran yang dipanen akan menjadi lebih baik. Dengan demikian, nilai jualnya pun bisa menjadi lebih tinggi,'' ungkap Budi Mulyo Utomo.

Direktur Rumah Zakat, Asep Nurdin mengatakan bahwa Rumah Zakat akan membantu dalam proses pemasarannya. Selain itu juga, para petani akan mendapatkan pelatihan dan pendampingan untuk mengembangkan program kebun hidproponik tersebut. ''Kami sudah ada kerjasama dengan pasar swalayan besar dan menengah, seperti TransMart, Giant, Indomaret, Alfamart, dan masih banyak lagi. Sebenarnya, pasar swalayan itu kekurangan pasokan. Makanya, kami fokus membantu para petani untuk meningkatan produksi tanamannya,'' ujar Asep Nurdin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement