Jumat 10 Nov 2017 08:28 WIB

Ciptakan Emoji Berhijab, Rayouf Al-Humedhi Gadis Berpengaruh

Rep: umi nur fadhilah/ Red: Esthi Maharani
Rayouf Al-Humedhi
Foto: Time
Rayouf Al-Humedhi

REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Rayouf Al-Humedhi menjadi gadis paling berpengaruh di dunia versi TIME. Sebab gadis asal Arab Saudi itu mencipta emoji gadis berhijab di Apple.

Dilansir dari The Siasat Daily, gadis berusia 16 tahun itu masuk dalam daftar 30 Most Influential Teens 2017 versi majalah TIME. Berdasarkan pemberitaan situs berita Sabq, Rayouf terpilih karena mengusulkan emoji hijab pada Apple. Pengungsi Suriah Muzoon Al-Mellehan (19) juga masuk daftar 30 Most Influential Teens.

Majalah Amerika Serikat itu mempertimbangkan banyak hal memilih penerima penghargaan pada pemenang. Salah satunya, TIME melihat pengaruh secara internasional calon penerima sebelum memasukkan daftar 30 Most Influential Teens.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement