REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Semakin mendekati waktu Shalat Subuh, massa yang akan mengikuti Dzikir dan Tausiyah Nasional penerapan Surat Al Maidah 51 atau aksi 112 semakin banyak. Mereka datang dari berbagai daerah sejak Sabtu (11/2), dinihari.
Menjelang shalat Subuh, massa berdesak-desakan mengambil air wudhu. Karen massa terlalu banyak, air wudhu di Masjid Istiqlal pun hampir habis. Sementara, massa terus berdatangan.
"Debit air wudhu dan toilet akan habis, disediakan tambahan air di mobil tanki, ada sepuluh mobil di pinggir kali," kata salah seorang panitia acara Aksi 112 dari Forum Umat Islam (FUI) melalui pengeras suara Masjid Istiqlal, Sabtu (11/2).
Dia juga menginformasikan, air untuk wudhu akan ada kembali setelah 30 menit. Sebelum stok air wudhu terisi kembali, massa yang akan melaksanakan Shalat Subuh diimbau mengambil air di mobil tanki yang berada di pinggir kali.
Hasil pantauan Republika.co.id, pada Sabtu (11/2), sekitar pukul 04.30, massa aksi 112 masih terus berdatangan. Mereka masuk melalui pintu utama Masjid Istiqlal secara berangsur-angsur.