Jumat 10 Feb 2017 09:24 WIB

Aa Gym: Lebih Baik Memilih Pemimpin Muslim Beriman Teguh, Berakhlak Mulia

Pemimpin Pondok Pesantren Daarut Tauhid Bandung Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym
Foto: Mahmud Muhyidin
Pemimpin Pondok Pesantren Daarut Tauhid Bandung Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Pemimpin pondok pesantren Daarut Tauhid Aa Gym mengklarifikasi  kicauan kontroversial yang menggunakan akun Twitter miliknya.

Ia membantah telah membuat status bertuliskan, "Lebih baik pilih pemimpin koruptor tapi Muslim. Daripada pemimpin jujur, bersih tapi kafir (non Muslim).

Dalam status di Facebook yang dibagikan Aa Gym kepada Republika.co.id, Aa menyebut itu hoax dan dibuat oleh penjahat. Adapun status benar yang dibuat Aa Gym adalah seperti ini.

"Lebih baik memilih pemimpin muslim beriman teguh, berakhlaq mulia , jujur, amanah, adil dan memiliki kemampuan memimpin dengan baik dan profesional daripada memilih pemimpin yang tak beriman kepada Allah apalagi jelas berakhlaq buruk , serta tak punya kemampuan memimpin dengan benar," kata Aa.

"Itu klarifikasi Aa di Facebook ya, nuhun pisan," ujar Aa lewat pesan WhatsApp kepada Republika.co.id.

 

Baca juga,  Aa Gym Kena Sasaran Hoax.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement