Jumat 20 Jan 2017 15:15 WIB

Tinggi, Antusiasme Umat Islam dalam Peresmian Koperasi Syariah 212

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Agung Sasongko
 Jamaah mendengarkan arahan dari Ustadz Zaitun Rasmin bersama ketua koperasi syariah Antonio Syafe’i (tengah) seusai mengisi formulir untuk menjadi anggota koperasi syariah 212 yang diselenggarakan di STEI Tazkia, Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/1).
Foto: Republika/Raisan Al Farisi
Jamaah mendengarkan arahan dari Ustadz Zaitun Rasmin bersama ketua koperasi syariah Antonio Syafe’i (tengah) seusai mengisi formulir untuk menjadi anggota koperasi syariah 212 yang diselenggarakan di STEI Tazkia, Bogor, Jawa Barat, Jumat (20/1).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Ketua Media Center Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI, Farid Poniman, mengungkapkan rasa syukur atas antusiasme dari umat Islam. Pasalnya, baru beberapa jam Koperasi Syariah 212 dibuka, GNPF-MUI telah menerima begitu banyak sumbangan perjuangan dari umat Islam.

"Alhamdulillah, sejauh ini sudah ada sumbangan transfer lebih dari 227 juta rupiah, tunai lima juta rupiah, cincin emas, dan komitmen tanah kurang lebih 3.000 meter persegi," kata Farid di Aula Al Hambra Masjid Andalusia STEI Tazkia, Bogor, Jum'at (20/1).

Ihwal Channel 212, media komunikasi resmi GNPF-MUI dengan umat Islam, diharapkan dapat menjadi tempat rujuan dan tabayun atas informasi yang ada. Farid merasa umat Islam memiliki hak untuk mengetahui apa yang sedang dilakukan GNPF-MUI dengan bingkai yang tepat.

Menurut Farid, Channel 212 juga prioritaskan program-program yang tengah dijalankan GNPF-MUI, tanpa dibelok-belokan dengan hoax atau fitnah di media sosial. Selain itu, ia menegaskan, umat Islam memiliki hak memberikan informasi kepada GNPF-MUI, tentu lewat Channel 212.

"Karenanya, dibutuhkan KTP, karena kami harus tahu siapa yang memberikan info, sehingga bukan fiktif," ujar Farid.

Peresmian Koperasi Syariah 212 dan Channel 212 di Masjid Andalusia dihadiri sangat banyak umat Islam dari berbagai daerah. Pasalnya, pendaftaran yang dilakukan secara daring (online) itu bisa dilakukan secara manual pada Jum'at (20/1).

(Baca: Koperasi Syariah 212 Tonggak Kemajuan Ekonomi Umat)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement