Jumat 18 Nov 2016 05:32 WIB
Milad Muhammadiyah

Milad Muhammadiyah Ke-104, Haedar: Sedikit Bicara, Banyak Bekerja

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Damanhuri Zuhri
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir
Foto: Antara/Hendra Nurdiyansyah
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di miladnya yang ke-104, Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir berharap lembaganya akan senantiasa membawa pencerahan bagi umat dan bangsa Indonesia. Hal tersebut ia sampaikan ketika berpidato dalam resepsi milad Muhammadiyah di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Kamis (17/11).

Di sela-sela pidatonya, Haedar juga mengusung semboyan baru agar diterapkan seluruh warga Muhammadiyah, yakni sedikit bicara, banyak berpikir dan bekerja. “Bangkitkan kembali etos yang baik  dengan semboyan baru, sedikit bicara, banyak berpikir dan banyak bekerja,” ujarnya.

Selain itu, Haedar pun meminta seluruh warga Muhammadiyah agar tidak cepat berpuas diri dengan berbagai prestasi dan pencapaian positif yang telah diraih selama seabad terakhir. Muhammadiyah, kata dia, harus terus berkiprah dan melakukan kerja-kerja produktif untuk umat dan bangsa.

“Kerahkan seluruh energi untuk berkiprah nyata, membangun tonggak-tonggak penting kehidupan, yang perlu kita bangun dengan kesungguhan, kesabaran, kebersamaan, dan orientasi ke depan,” ujar Haedar.

Kemudian berbekal berbagai kemajuan yang telah dicapai, Haedar menegaskan bahwa Muhammadiyah masih memiliki tugas penting. Yakni membangun pusat-pusat keunggulan secara masif di seluruh pelosok Tanah Air.

Tugas tersebut menjadi agenda strategis Muhammadiyah. “Muhammadiyah memiliki agenda strategis untuk membangun pusat-pusat keunggulan yang menandai kemajuan Muhammadiyah di abad kedua ini,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement