Rabu 18 May 2016 11:00 WIB

Banten Siapkan Calon di Muktamar IMM

Rep: Amri Amrullah/ Red: Achmad Syalaby
Logo Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)
Logo Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Muktamar Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) yang akan digelar di Jakarta pada 23 Mei mendatang mulai memunculkan beberapa nama calon dari daerah. Salah satunya dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IMM Banten yang telah menyiapkan calon ketua umum di organisasi otonom Muhammadiyah ini.

Ketua DPD IMM Banten Asep Rahmatullah mengatakan Banten telah mencalonkan Yogi Iskandar sebagai calon formatur dalam Muktamar IMM XVII di Jakarta (23-27/5) mendatang. Dipilihanya Yogi, menurut dia karena merupakan representasi dari kader Muhammadiyah Banten. 

"Dalam tampuk pimpinan, dia pernah menjadi ketua IMM di tingkat komisariat atau kampus, ketua tingkat kabupaten, dan baru-baru ini selesai kepemimpinannya sebagai ketua DPD IMM Banten periode 2014-2016," kata Asep.

Calon dari Banten ini, menurutnya agar kader dan Angkatan Muhammadiyah Banten bisa memberikan kontribusi lebih di tingkat nasional. Asep meminta semua elemen kader dan AMM Banten, ikut mendukung kompetisi dalam bursa pemilihan formatur sebagai salah satu rangkaian Muktamar IMM. 

Ketua Forum Komunikasi Alumni IMM (FOKAL IMM) Banten A Munawar menilai calon yang akan diusung dari Banten ini memiliki kapasitas cukup baik. "Berikan IMM Banten kesempatan untuk membuktikan kader kami mampu memberikan kontribusi dan gagasan untuk membawa Indonesia lebih maju melalui IMM," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement